Polisi Tangkap Tiga Remaja Pembacok Garin Masjid di Padang

21 April 2025
Pelaku pembacokan usai diamankan polisi

Pelaku pembacokan usai diamankan polisi

RIAU1.COM - Tim gabungan dari Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang dan Tim Harimau Unit Reskrim Polsek Kuranji berhasil mengamankan tiga pelaku tawuran yang diduga membacok seorang garin masjid di kawasan Ampang, Kecamatan Kuranji, Kota Padang pada Kamis (17/4) dini hari.

Adapun ketiga pelaku yang diamankan adalah FPA (18), seorang pelajar warga Kelurahan Mata Air, Kecamatan Padang Selatan; RA (17), juga pelajar yang berasal dari wilayah yang sama; serta AAS (21), seorang eks pelajar yang berdomisili di Kelurahan Banuaran, Kecamatan Lubuk Begalung.

Korban dalam insiden ini adalah Muhammad Raffi (22), seorang mahasiswa di salah satu universitas ternama di Kota Padang yang juga bertugas sebagai garin (penjaga masjid).

Kasat Reskrim Polresta Padang, AKP Muhammad Yasin, melalui Kanit VI Buser, IPTU Adrian Afandi, menyampaikan bahwa pihak kepolisian langsung bergerak cepat setelah menerima laporan dari korban.

“Kami segera melakukan penyelidikan setelah menerima laporan dan meminta keterangan dari sejumlah saksi. Alhamdulillah, ketiga pelaku berhasil kami identifikasi dan amankan,” ujar IPTU Adrian yang dimuat Hariansinggalang.

Ketiga pelaku ditangkap di lokasi berbeda. Pelaku FPA diamankan di Jalan Koto Kaciak, Mata Air. Pelaku RA ditangkap di Jalan Sutan Syahrir, juga di kawasan Mata Air. Sementara pelaku AAS dibekuk di kawasan Panorama II, Jalan Lintas Sumatera Padang–Solok.

“Seluruh pelaku kini telah diamankan di Polsek Kuranji untuk proses penyelidikan lebih lanjut,” tutup IPTU Adrian Afandi.*