Mahyeldi-Vasco Dapat Dukungan Partai Demokrat Maju Pilgub Sumbar

10 Agustus 2024
Mahyeldi-Vasco dapat dukungan Partai Demokrat/Beritanasional.com

Mahyeldi-Vasco dapat dukungan Partai Demokrat/Beritanasional.com

RIAU1.COM - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat resmi memberikan dukungan kepada pasangan Mahyeldi Ansharullah-Vasco Ruseimy sebagai bakal calon
gubernur dan wakil gubernur pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Barat yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.

Surat rekomendasi dukungan ini diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), kepada pasangan Mahyeldi-Vasco di kantor DPP Demokrat, Jakarta, pada Kamis (8/8/2024).

"Setelah mempertimbangkan berbagai aspek, Partai Demokrat memutuskan untuk mendukung pasangan Mahyeldi Ansharullah - Vasco Ruseimy dalam Pilgub Sumbar 2024," ujar AHY yang dimuat Langgam.id.

AHY menegaskan bahwa sosok Mahyeldi sebagai pemimpin sudah terbukti handal. Dalam lima tahun terakhir memimpin Sumatera Barat, Mahyeldi berhasil mencatatkan berbagai prestasi dan pencapaian, meskipun provinsi ini menghadapi tantangan berat seperti bencana alam dan keterbatasan anggaran.

"Prestasi Mahyeldi tak diragukan lagi, meski Sumatera Barat terus diuji dengan berbagai tantangan. Dengan segala keterbatasan, Mahyeldi tetap mampu menghadapinya dengan baik,"sebut AHY.

Dengan alasan tersebut, AHY yakin pasangan Mahyeldi-Vasco memiliki peluang besar untuk memenangkan Pilkada Sumbar 2024. Kombinasi pengalaman Mahyeldi dan semangat muda Vasco dinilai sebagai kekuatan yang saling melengkapi.

"Mereka bergerak cepat untuk membangun Sumatera Barat. Kita tak hanya menunggu hasilnya, tetapi Demokrat siap bergerak bersama untuk percepatan kesejahteraan masyarakat," tutur AHY.

Menanggapi dukungan dari Partai Demokrat, Mahyeldi menyampaikan rasa syukurnya dan mengaku semakin bersemangat serta percaya diri untuk memenangkan Pilgub Sumbar bersama Vasco.

"Dukungan dari Partai Demokrat tentu akan menambah kekuatan dan optimisme kami dalam kontestasi ini," kata Mahyeldi.

Kemudian Mahyeldi juga menyebutkan, bahwa sebelumnya dirinya bersama Vasco telah menerima dukungan dari dua partai besar, yakni Gerindra dan PKS, yang mengantongi total 20 kursi DPRD Sumbar. Dengan tambahan 8 kursi dari Demokrat, mereka kini memiliki 28 kursi, jauh melebihi syarat minimal 13 kursi untuk mendaftar sebagai calon.

"Alhamdulillah, dengan rekomendasi dari Demokrat, kita sudah memiliki 28 kursi, lebih dari cukup untuk memenuhi persyaratan pendaftaran," ujar Mahyeldi, yang juga menjabat sebagai Ketua DPW PKS Sumbar tersebut.*