Pengaturan arus lalu lintas di Sumatera Barat
RIAU1.COM - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah meyakini Sumbar akan bebas dari kemacetan saat Lebaran nanti.
Keyakinan itu ia sampaikan lantaran Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Sumbar telah memperbaiki kualitas jalan.
Salah satunya yang menjadi biang kemacetan adalah ruas jalan di dekat perlintasan kereta api Duku, Kabupaten Padang Pariaman.
Ruas jalan tersebut, sebutnya selama ini kerap menjadi sumber kemacetan, dan saat ini jalan tersebut sudah diperlebar.
“Terima kasih telah merapikan jalan-jalan kita yang paling urgent. Pelebaran jalan di perlintasan kereta api Duku ini biasa menjadi sumber kemacetan setiap musim Lebaran,” ujarnya dikutip Katasumbar dari Infopublik.
Selain itu, Balai Jalan sebut Mahyeldi, saat ini masih terus memperbaiki ruas jalan yang berpotensi timbulkan kemacetan atau rawan menyebabkan terjadinya kecelakaan.
Dengan begitu, pengendara atau pengguna jalan di Sumbar dapat berlebaran dengan nyaman melalui kualitas jalan yang semakin baik.
“Kita menginginkan Lebaran di Sumbar tahun ini menimbulkan kesan yang menyenangkan bagi seluruh warga.”
“Semoga pemulihan pascabencana bisa segera dilakukan, sehingga warga kita yang terdampak juga dapat menjalani aktivitas Idul Fitri,” tukasnya.*