Data BPS: Anak Muda di Padang Rata-rata Pendidikannya di Bawah 12 Tahun

1 Juni 2024
Kota Padang/Infopublik.id

Kota Padang/Infopublik.id

RIAU1.COM - Anak muda di Kota Padang Sumatera Barat (Sumbar) berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) ternyata menyelesaikan pendidikan kurang dari 12 tahun.

Hal tersebut tergambar dalam data rata-rata lama sekolah (RLS) penduduk berusia 25 tahun ke atas di Kota Padang, yang angkanya 11,62 tahun pada 2023.

Berdasarkan data itu, seperti yang dimuat Katasumbar, RLS penduduk wilayah tersebut berada di atas rata-rata Provinsi Sumatera Barat yang sebesar 9,28 tahun pada 2023.

RLS penduduk Kota Padang meningkat 0,02 tahun (0,17%) dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang selama 11,6 tahun.

Sedangkan, menurut data yang diringkas oleh laman Databoks, dalam lima tahun terakhir RLS tersebut naik 0,29 tahun (2,56%).

RLS tersebut menunjukkan rata-rata penduduk Kota Padang hanya sekolah sampai jenjang kelas XI atau kelas 2 SMA.

Namun demikian, angka RLS Kota Padang itu lebih baik dari rata-rata RLS nasional yang hanya 8,77 tahun pada 2023.

Adapun dibandingkan dengan 18 kabupaten/kota lain di Sumatera Barat, RLS Kota Padang berada di posisi ke-3.

Wilayah lain di provinsi tersebut yang memiliki RLS terbesar yakni Kota Padang Panjang (11,94 tahun).

Sedangkan data RLS terendah dicatatkan oleh Kabupaten Kepulauan Mentawai (7,76 tahun).

Adapun rata-rata lama sekolah adalah rata-rata jumlah tahun yang dihabiskan oleh penduduk berusia 15 tahun ke atas untuk menempuh semua jenis pendidikan yang pernah dijalani.*