Ilustrasi/Net
RIAU1.COM - PT KAI Divre II Sumatra Barat (Sumbar) mencatat kenaikan penumpang yang tinggi selama momen libur Lebaran 2022. Jumlah penumpang mencapai tiga kali lipat lebih banyak dibandingkan hari biasa.
PT KAI mencatat, kenaikan penumpang hingga 6 ribu orang pada Jumat 6 Mei 2022. Sementara, pada hari biasa berkisar 2 ribu penumpang.
Vice President PT Kereta Api Indonesia Divre II Sumatera Barat, Mohamad Arie Fathurrochman seperti dimuat Langgam.id menjelaskan, keberadaan kereta api mendukung kemajuan pariwisata Sumbar, karena banyak stasiun berdekatan dengan berbagai objek wisata. Hal ini memudahkan masyarakat untuk akses ke objek wisata dengan tarif yang terjangkau.
PT KAI juga telah menetapkan masa Angkutan Lebaran yaitu H-10 sampai H+10 Lebaran atau 22 April sampai dengan 13 Mei 2022. Hingga Jumat 7 Mei 2022 masa Angkutan Lebaran, tercatat 48.150 penumpang menggunakan kereta api.
"Rute yang menjadi favorit perjalanan masyarakat sejauh ini adalah rute Padang sampai Pariaman yang dilayani dengan KA Sibinuang,” ujar Arie melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (7/5/2022).
Pihaknya mencatat sebanyak 33.625 penumpang telah menggunakan KA Sibinuang pada H-10 sampai H+3 Lebaran tahun ini untuk memanfaatkan libur lebaran dengan berwisata menggunakan kereta api maupun untuk berlibur menuju Pantai Gondariah Kota Pariaman.
Selain KA Sibunuang, peningkatan penumpang pada H-10 sampai H+3 Lebaran juga terjadi pada KA Perintis Minangkabau Ekspres yang melayani relasi Pulau Aie – Padang – Bandara Internasional Minangkabau (PP).
Tercatat sebanyak 10.710 penumpang telah menggunakan KA Minangkabau Ekspres untuk menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM) atau sebaliknya.
Kemudian KA Perintis Lembah Anai relasi Kayu Tanam-Duku-Bandara Internasional Minangkabau (PP) tercatat telah mengangkut 3.815 penumpang yang memanfaatkan libur lebaran dengan berwisata.
"Dari segi rute perjalanan KA Lembah Anai ini juga mendukung akses ke objek wisata dengan tarif yang terjangkau,” ucapnya.
Masyarakat yang akan berwisata menuju sekitar Air Terjun Lembah Anai dapat memanfaatkan Kereta ini dengan harga Rp 5.000 yaitu keberangkatan dari BIM menuju Kayu Tanam atau dari Duku s.d Kayu Tanam dengan harga Rp 3.000.*