Terminal Anak Air Padang akan Operasional 1 Oktober, Sosialisasi pada Sopir Digencarkan

29 September 2021
Terminal Anak Air/Net

Terminal Anak Air/Net

RIAU1.COM - Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah Sumatra Barat (Sumbar) mulai menyosialisasikan pengoperasian Terminal Anak Air Padang kepada sopir angkutan umum. Terminal bus Tipe A ini akan diuji coba mulai 1 Oktober.

Kasi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan BPTD Sumbar Yugo Kristanto, mengatakan sosialisasi telah dilakukan mulai kemarin (28/9/2021) hingga 30 September 2021. Pihaknya akan mendirikan posko pada enam titik untuk mengarahkan angkutan umum masuk ke Terminal Anak Air.

“Posko ini dibangun pada enam titik di Utara Padang, untuk mengarahkan para sopir bus angkutan umum,” kata Yugo, Selasa (28/9/2021) seperti dimuat Padangkita.com.

Keenam posko tersebut terdapat di jalan layang simpang Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Jalan By Pass Anak Air. Lalu simpang Jalan Adinegoro, simpang jalan dekat Cristine Hakim, depan kampus Universitas Negeri Padang, dan dekat stasiun kereta api Tabing.

Setelah diuji coba, maka pengoperasian diharapkan terus berlanjut. Yugo menambahkan, pihaknya sudah beberapa kali berkoordinasi dengan pihak PO bus dan pihak terkait.

Dengan pengoperasian terminal ini angkutan kota dalam provinsi (AKDP) dan angkutan kota antar-povinsi (AKAP) akan masuk terminal tersebut untuk menurunkan dan menaikan penumpang.

Menurut Yugo, pada tahap awal uji coba akan diprioritaskan angkutan umum dari arah Utara Kota Padang. Di antaranya dari arah Kota Payakumbuh, Kota Bukittinggi, Kabupaten Pasaman, dan Kota Pariaman.

“Angkutan umum yang biasanya lewat Jalan Adinegoro, akan kita arahkan masuk ke terminal Anak Air dari Jalan By Pass,” ungkapnya.

Yugo menjelaskan terminal Anak Air merupakan terminal termegah yang ada di Sumatra. Terminal ini terdiri atas tiga lantai dan mirip bandar udara serta memiliki 20 lajur. Terminal dibangun di lahan sekitar empat hektare dan direncanakan beroperasi 24 jam dan diperkirakan bisa menampung ratusan bus dalam sehari.*