Di Pesisir Selatan: Bagi yang Tidak Kebagian Bansos Corona, Bisa Hubungi Nomor Whatsapp dan Website Ini

16 Mei 2020
Ilustrasi pembagian sembako di saat wabah Corona.

Ilustrasi pembagian sembako di saat wabah Corona.

RIAU1.COM - Ini patut dicontoh oleh kabupaten dan kota lain yang bermasalah dalam pembagian Bansos Corona. Lebih terbuka dan transparan. 

Di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, bagi yang belum kebagian Bansos Corona, bisa menghubungi nomor Whatsapp dan Website khusus yang dibentuk oleh  Pemkab setempat dan Gugus Tugas Covid-19.

 

Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat menyiapkan "call centre" pengaduan layanan bantuan sosial bagi masyarakat terdampak Covid-19, tetapi belum menerima Bansos. 



"Kami menyiapkan tiga nomor telepon seluler yang bisa dihubungi melalui aplikasi whatsapp, ketiganya yakni 0811 6603 303, 0852 7422 7373 dan 0853 8616 1288," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pesisir Selatan, Rinaldi di Painan, seperti dilansir dari Antara, Sabtu, 16 Mei 2020.

Ia menyebut laporan disampaikan dengan format nama, nomor KTP elektronik, alamat dan perihal pengaduan.

Selain melalui ketiga nomor itu, kata dia, masyarakat juga bisa menyampaikan melalui website dengan alamat covid-19.pesisirselatankab.go.id.


Pengaduan yang disampaikan akan direspon dan ditindaklanjuti, asalkan laporannya memenuhi kriteria yang diwajibkan.

Kalau kurang satu poin, maka pengaduan tidak akan direspon sampai pelapor melengkapinya.

 

Ia mengatakan disediakannya layanan pengaduan merupakan upaya memberikan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat dan transparan. 

Dengan adanya saluran pengaduan masyarakat bisa menyampaikan apa saja persoalan yang berkaitan dengan bansos. 

R1.