Dua Siswa SIP Polda Sumbar Sembuh dari Virus Covid-19

12 Mei 2020
Mapolda Sumbar di Jalan Khatib Sulaiman Padang/Humas Polda

Mapolda Sumbar di Jalan Khatib Sulaiman Padang/Humas Polda

RIAU1.COM -PADANG- Dua siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) asal Sumatra Barat (Sumbar) yang sebelumnya positif Corona, dinyatakan sembuh. Sebelumnya ada tiga calon perwira tersebut yang dinyatakan positif dan seorang lagi masih menjalani pemulihan dan isolasi.

 
Hal ini disampaikan Kabid Dokkes Polda Sumbar Kombes Pol dr. Sucipto, pada Senin (11/5). “Memang masih ada satu yang positif. Sedangkan dua siswa yang sebelumnya positif hasilnya sekarang negatif,” ujarnya, sebagaimana dirilis situs resmi Polri.

Kombes Pol Sucipto mengatakan, sebelumnya 44 calon perwira polri dari Polda Sumbar seluruhnya telah menjalani tes swab. “Mereka akan kembali menjalani pendidikan. kita tes swab 44 calon perwira dan satu orang positif,” terangnya. Dia mengatakan seorang siswa tersebut tengah menjalani karantina di BPSDM Sumbar.