Baznas Siak Tahun Ini Ditargetkan Kumpulkan Zakat Rp35 Miliar

18 Maret 2025
Pembayaran zakat melalui Baznas

Pembayaran zakat melalui Baznas

RIAU1.COM - Wakil Bupati (Wabup) Siak Husni Merza mengapresiasi Badan Amil Zakat Nasioan (BAZNAS) Kabupaten Siak secara konsisten dan istiqomah melaksanakan Gerakan Masyarakat (Gemar) Siak Berzakat ke-12 Tahun 2025 dan pengumpulan zakat setiap tahunnya yang senantiasa terus berinovasi.

Menurutnya, ini sebuah hal yang patut diacungi jempol dan dapat ditingkatkan dari tahun ketahun. Serta terus menginspirasi, sehingga BAZNAS menjadi lembaga utama pilihan umat sebagi tempat penyaluran zakat khususnya Kabupaten Siak.

"Kami menghimbau kepada segenap kaum muslimin masyarakat Kabupaten Siak, saatnya berzakat. Bulan Ramadan ini menjadi momentum terbaik untuk menunaikan kewajiban zakat kita,"katanya di Masjid Sultan Syarif Hasyim Islamic Center, Kelurahan Kampung Rempak, Siak.

Wabup Husni berpesan kepada para muzaki untuk menghitung harta yang dimiliki dan mengeluarkan kewajiban zakatnya, serta menyalurkan zakat tersebut melalui lembaga resmi BAZNAS Kabupaten Siak. 

"Para mustahik juga, kami berharap zakat yang bapak dan ibu terima pada hari ini mudah-mudahan bisa meringankan dan membantu ekonomi bapak ibu. Kepada muzakki, zakat yang telah dikelarkan, hartanya menjadi berkah dan hasil panennya semakin meningkat aamiin,” sebutnya.

Ketua BAZNAS Kabupaten Siak, Samparis Bin Tatan menjelaskan target pengumpulan zakat di bulan Ramadan se-Kabupaten Siak di tahun 2025 sebesar Rp4,6 miliar. Tahun lalu pengumpulan zakat selama bulan ramadan sebanyak Rp3,6 miliar, dan pengumpulan 1 tahun di tahun 2024 sebesar Rp25,1 miliar. Dibanding tahun 2023, pengumpulan zakat pada 2024 meningkat sebanyak 7 persen. 

"Tahun ini BAZNAS Siak ditargetkan oleh BAZNAS pusat pengumpulan zakat sebesar Rp35 miliar, dari Rp35 miliar, kami juga sudah bagi-bagi target pengumpulan per-kecamatan dan pengumpulan selama bulan ramadan. Mudah-mudahan dengan doa dan perjuangan kita semua InsyaAllah tercapai,"sebut dia.*