Alfedri-Husni Menangkan Pilkada Siak, 2 Orang Pemuda Sungai Mandau Tunaikan Nazar Berjalan Kaki Sejauh 45 kilometer ke Siak

2 Januari 2021
Dua orang Pemuda Kecamatan Sungai Mandau menunaikan nazarnya dengan berjalan kaki sejauh lebih kurang 45 Kilometer dari Kampung Olak Kecamatan Sungai Mandau ke Rumah Dinas Bupati Siak di Jalan Raja Kecik, Siak Sriindrapura, usai Alfedri-Husni Merza menang pilkada Siak 2020

Dua orang Pemuda Kecamatan Sungai Mandau menunaikan nazarnya dengan berjalan kaki sejauh lebih kurang 45 Kilometer dari Kampung Olak Kecamatan Sungai Mandau ke Rumah Dinas Bupati Siak di Jalan Raja Kecik, Siak Sriindrapura, usai Alfedri-Husni Merza menang pilkada Siak 2020

RIAU1.COM - Dua orang Pemuda Kecamatan Sungai Mandau menunaikan nazarnya dengan berjalan kaki sejauh lebih kurang 45 Kilometer dari Kampung Olak Kecamatan Sungai Mandau ke Rumah Dinas Bupati Siak di Jalan Raja Kecik, Siak Sriindrapura, usai Alfedri-Husni Merza menang pilkada Siak 2020 9 Desember lalu. 

Kedua pemuda itu yakni Saidi Rohim berusia 20 tahun dan Ibrahim berusia 29 tahun, memulai perjalan membayar nazarnya pada Jumat 1 Januari 2020 sekira pukul pukul 17.26 WIB, yang disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Siak terpilih Husni Mirza dan Camat Sungai Mandau Yudha Rajasa.

Sebelum berangkat, Wakil Bupati Siak terpilih Husni Mirza mengucapkan terima kasih atas niat yang dilakukan kedua warga Sungai Mandau itu, ia berharap keduanya di dalam perjalanan lancar dan selamat sampai tujuan.

Husni juga berpesan, di dalam perjalanan kedua pemuda itu dimintanya untuk meniatkan langkah dengan tujuan karena Allah dan tidak meninggalkan salat.

"Di dalam perjalanan, jangan lupa berzikir, jangan lupa shalat, sebab di dalam perjalanan nanti akan dijumpai waktu Magrib, Isya dan Subuh. Saya berpesan, dimana waktu shalat tiba, jangan lupa untuk shalat," pesan Husni.

Husni juga meminta doa masyarakat, agar nanti saat menjalankan roda pemerintahan bisa amanah, dan menjadi pemimpin yang adil.

"Kami atas nama Alfedri-Husni,  meminta doa masyarakat, agar nanti saat kami menjalankan roda pemerintahan ini bisa amanah, dan bisa menjadi pemimpin yang adil dan  amanah," kata Husni melepas keberangkatan kedua pemuda tersebut.

Setelah berjalan lebih kurang 19 jam, menggenakan baju bertuliskan #kadakpetangyo Alfedri-Husni, kedua pemuda itu langsung disambut Alfedri dan Husni setibanya di depan rumah dinas. 

"Alhamdulillah SAH, sampai jugo nazar kami. Kurang lebih 45 kilometer (Km) kami berjalan hingga sampai di rumah dinas bupati ini. Kita berangkat sore kemarin dan tiba jelang siang tadi. Kurang lebih 19 jam lah kita berjalan kaki," kata Saidirohim kepada awak media Sabtu 2 Januari 2021 setibanya di rumah dinas Bupati Siak.

Diceritakannya, Sepanjang perjalanan, kedua pemuda itu mengaku hanya 6 kali berhenti. Mereka beristirahat pada saat makan dan waktu salat Magrib dan Isya pada Jumat kemarin. Selebihnya, mereka terus berjalan walau di malam hari.
 
"Kita senang telah menunaikan nazar ini. Alhamdulillah tidak ada halangan. Semoga Pak Alfedri-Husni bisa membangun kabupaten ini lebih maju lagi tanpa ada halangan seperti jalan kami tadi,," ujarnya.

Sementara itu, Bupati Siak Drs H Alfedri MSi mengucapkan rasa syukur atas apa yang dilakukan kedua pemuda tersebut. Ia menilai nazar yang dilakukan itu sebagi wujud kepercayaan masyarakat kepada dirinya dan Husni Merza untuk membangun Kabupaten Siak lebih maju lagi.
 
"Tentu kita sangat bersyukur karena masyarakat mempercayai kami membangun Siak. Yang dilakukan oleh kedua pemuda itu saya rasa sebagai bentuk kepercayaan kepada kita memimpin Siak lima tahun mendatang," sebutnya.