Bakal Bangun Rutan Siak yang Baru Pasca Terbakar, Yasonna: Pak Gub Kalau Ada Dana Bantu

13 Mei 2019
Yasonna menggelar jumpa pers disela-sela peninjauannya ke Rutan Kabupaten Siak, Senin siang (Foto:Riau1)

Yasonna menggelar jumpa pers disela-sela peninjauannya ke Rutan Kabupaten Siak, Senin siang (Foto:Riau1)

RIAU1.COM -Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas II B Kabupaten Siak Sri Indrapura rusak berat, pasca dibakar narapidana dalam kerusuhan yang terjadi, Sabtu dini hari lalu. Bangunan itu pun sudah dikosongkan, di mana seluruh narapidana dan tahanan dipindahkan sementara.

Terkait kerusakan pasca kerusuhan tersebut, ke depan bangunan ini akan direhabilitasi (diperbaiki). Disamping itu, rencananya juga akan dibangun Rutan baru, dengan memanfaatkan lahan yang tersedia seluas lima hektar di Siak.

"Langkah pertama, bangunan yang ini (Rutan Klas II B Siak) kita rehab dulu, kita segera perbaiki. Kita juga siapkan lima hektar lahan untuk Rutan yang baru. Anggarannya akan kita fikirkan," kata Menteri Hukum dan HAM Riau Yasonna Laoly.

Hal tersebut ia ungkapkan saat melakukan tinjauan langsung ke Rutan Siak, Senin 13 Mei 2019 siang, atau dua hari pasca kerusuhan dan pembakaran oleh narapidana di sana, tepatnya Sabtu dini hari lalu.

"Ini (Rutannya) memang sangat tidak layak. Setelah dari sini (Siak, red), saya juga akan meninjau Lapas narkotika di Rumbai, Kota Pekanbaru," ungkap Yasonna di Rutan Klas II B Siak Sri Indrapura.

"Pak Gub (Gubernur Riau Syamsuar) kalau ada dana (Daerah) bantu. Kalau ada dananya, nggak ada salahnya bantu pembangunan Rutan. Ada beberapa daerah yang bantu kami membagun Lapas dan kantor imigrasi dengan sistem hibah," lanjut dia.

Dalam kunjungannya ke Siak, Yasonna yang didampingi jajaran KemenkumHAM pusat dan wilayah serta Gubernur Riau Syamsuar, sempat masuk ke dalam Rutan untuk mengecek kondisinya yang sebagian bangunan tersebut gosong akibat terbakar.

Ia berjalan melewati puing-puing bangunan Rutan Siak yang hangus, sambil sesekali berbincang dengan jajarannya.