Tinjau Ujian Sekolah, Ini yang Diinginkan Bupati Rohul

14 Mei 2024
Bupati Rohul, Sukiman tinjau ujian sekolah

Bupati Rohul, Sukiman tinjau ujian sekolah

RIAU1.COM - Bupati Rokan Hulu (Rohul) H.Sukiman bersama Kepala Dinas Pendidikan Rohul Damri Poti melakukan peninjauan langsung ke beberapa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang sedang melaksanakan ujian.

“Ujian ini bukan hanya sekadar evaluasi, tetapi juga momentum untuk menunjukkan potensi yang dimiliki setiap siswa-siswi. Saya bersyukur pelaksanaan ujian kali ini dapat berjalan dengan baik,” kata Sukiman.

Selain itu, Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung proses ujian berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.

“Dalam menjalani ujian ini, saya berharap seluruh siswa-siswi dapat menjalankannya dengan tenang dan penuh keyakinan serta lulus semuanya,” harap Sukiman.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Damri Poti menyampaikan bahwa siswa yang saat ini melaksanakan Ujian Sekolah sebanyak 19.219 siswa se Rohul dari SD dan SMP yang dimulai pada tanggal 13 sampai dengan 18 Mei 2024.

Dalam pelaksanan US tahun ini, peserta ujian tingkat SD kelas VI (6) sebanyak 11.763 siswa dan SMP kelas IX (9) sebanyak 7.456 siswa.

“Seluruh siswa-siswi kelas 6 SD dan kelas 9 SMP se-Rohul melaksanakan US secara serentak. Alhamdulillah pelaksanaan US berjalan dengan aman dan lancar,” ujar Damri Poti.*