Pencegahan Stunting, DKPP Rohul Punya Program Gemarikan

Pencegahan Stunting, DKPP Rohul Punya Program Gemarikan

10 Agustus 2024
Program Gemarikan di Rokan Hulu

Program Gemarikan di Rokan Hulu

RIAU1.COM - Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) melakukan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan)  di Kecamatan Rokan IV Koto Desa Cipang Kanan Dusun Kubang Buaya belum lama ini.

Kabid Perikanan Syahril, S.P menyampaikan, kegiatan Gemarikan yang dilaksanakan di Desa Cipang Kanan untuk penurunan stunting, dan upaya meningkatkan kepedulian masyarakat Rohul, khususnya masyarakat Desa Cipang Kanan untuk makan ikan sejak dini.

"Sasaran pada hari ini adalah untuk mencegah agar tidak stunting, karena apabila sudah terkena dampak stuntingnya sampai pada hari ini belum ditemukan obatnya, jadi lebih baik mencegah salah satunya dengan Gemarikan minimal 300 gram per pekan," kata Syahril.

Dia juga menyampaikan akan melaksanakan pelatihan di akhir tahun 2024 ini tentang bagaimana cara mengolah ikan agar anak-anak lebih tertarik dan suka tentunya memakan ikan dan terhindar dari stunting.

"Akhir tahun kita upayakan memberikan pelatihan kepada ibu-ibu di Desa Suligi cara mengolah ikan,  bisa dengan dibuat nugget dan olahan lainnya yang membuat anak tertarik dan suka memakan ikan dan berharap nantinya di Desa Cipang Kanan ini akan zero stunting,"sebut Syahril.

Kepala Desa Cipang Kanan, Waldi Rahmi menyambut baik kegiatan ini, dan berterima kasih kepada Pemkab Rohul karena telah melakukan kegiatan Gemarikan di Desa Cipang Kanan ini. Dia berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan pemahaman kepada masyarakat pentingnya protein yang terdapat pada ikan agar terhindar dari stunting.

"Dengan ini saya mengucapkan terima kasih kepada pihak Pemkab Rohul telah melaksanakan program Gemarikan ini, karena sangat penting menjaga kesehatan anak- anak generasi masa depan,"tutur dia.*