Wartawan di Rokan Hulu Dapat Pelatihan Kewirausahaan, Tujuannya Agar Lebih Sejahtera

30 Desember 2021
Saat pembukaan pelatihan

Saat pembukaan pelatihan

RIAU1.COM - Kegiatan Pelatihan Kewirausahaan bagi wartawan di Rokan Hulu digelar Koperasi Wartawan Pena Tinta Emas Rokan Hulu (Rohul) pertengahan pekan ini. 

Kegiatan ini dilakukan guna untuk menambah pengetahuan para jurnalis dalam bidang usaha, agar disamping sebagai wartawan yang kesehariannya memberikan informasi kepada masyarakat dengan karya tulisnya juga memiliki jaminan hidup dalam membangun suatu usaha.

Dihadapan puluhan wartawan Rohul yang mengikuti Pelatihan Kewirausahaan, Wakil Bupati Rokan Hulu, Indra Gunawan mengaku sangat mengapresiasi kegiatan yang ditaja oleh Kopwar Pena Tinta Emas.

"Atas nama pribadi maupun Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu, saya sangat mengapresiasi kegiatan Kopwar yang dilakukan pada hari ini," kata Wabup.

Dijelaskan Wabup, dalam berwirausaha yang terpenting adalah niat yang besar, dimana setiap calon pengusaha harus bersungguh-sungguh dalam mencapai tujuan yakni kesuksesan.

"Apabila sudah ada niat yang besar, maka uang itu akan mengikuti nantinya," ujarnya. 

Tambah Wabup, dalam berwirausaha, tidak bisa bekerja sendiri, melainkan dibutuhkan tim untuk dapat bekerja sama, baik dalam memberikan gagasan, maupun jalan keluar dalam persoalan.

"Saya berharap, kepada seluruh peserta, dapat mengikuti pelatihan ini dari awal hingga akhir, sehingga dapat melahirkan Wirausahawan baru yang dapat ikut memajukan Kabupaten Rokan Hulu ini," ujarnya. 

Sementara itu, Ketua Kopwar Pena Tinta Emas, Sapri mengaku tujuan pelatihan ini, untuk menambahkan pengetahuan dan ilmu berwirausaha bagi wartawan.

"Dengan adanya pelatihan ini, wartawan dibekali pengetahuan terkait berwirausaha, sehingga wartawan kedepannya juga memiliki tambahan pendapatan dan lebih sejahtera dengan memiliki jaminan kehidupan dimasa tua tentunya," tutur dia.*