Hari Pangan Sedunia, Wabup Rohul Beri Apresiasi pada Seluruh Petani

26 Oktober 2021
Wabup Rohul (tengah)

Wabup Rohul (tengah)

RIAU1.COM - Pada momentum peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) ke - 41 Tahun 2021, Wakil Bupati (Wabup) Rokan Hulu (Rohul) mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada petani-petani di Rohul, karena ikut berperan dalam menjaga ketahanan pangan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Harapan itu disampaikan Wabup Rohul H. Indra Gunawan usai mengikuti Peringatan Hari Pangan Sedunia tingkat nasional secara Virtual dibuka oleh Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo yang dipusatkan di Provinsi Jawa Barat.

Lanjut Wabup, peringatan hari pangan sedunia ini salah satu momentum untuk selalu bersyukur atas rahmat dan karunia Allah Tuhan Yang Maha Esa. Pasalnya, bumi Rohul diberikan kesuburan dan kekayaan yang menghasilkan sumber pangan yang beraneka ragam untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Dengan peringatan hari Pangan Sedunia ini kami atas nama Pemkab Rohul mengucapkan apresiasi kepada petani Rohul. Kita mendorong supaya petani lebih semangat untuk memajukan pertanian dibidang persawahan di Rohul demi terwujudnya pembangunan ketahanan pangan di Kabupaten Rohul yang lebih baik kedepannya," harap Wabup.

Diakui Wabup peran petani berkontribusi dalam memenuhi kebutuhan pangan khususnya disektor persawahan di Rohul. Pasalnya, dari luas baku lahan sawah di Rohul mencapai 1.757,5 hektar. Dengan luas tanam periode Oktober 2021 1.669, 25 hektar.

Sementara luas panen sampai dengan Oktober 2021 mencapai 2.920,75 hektar setara dengan 16.421,59 Ton gabah kering produksi dengan Produktivitas 56,22 kw/ha.

"Kedepannya untuk mengoptimalkan lahan dan hasil persawahan di Rohul, kita (Pemkab) selalu mensupport kepentingan petani, seperti bantuan bibit unggul, peralatan pertanian, pupuk, sarana dan prasarana akan kita bantu," katanya.*