Bupati Rohul Sukiman Salurkan BLT-DD untuk 143 KK di 2 Desa di Kecamatan Rambah Samo

11 Juli 2020
Bupati Rohul, Sukiman

Bupati Rohul, Sukiman

RIAU1.COM - Kunjungi Desa Masda Makmur dan Desa Pasir Makmur di Kecamatan Rambah Samo, Bupati Rohul Sukiman kemnali menyalurkan BLT-DD.

Dalam kunjungannya, Jumat 10 Juli 2020, Bupati Rohul Sukiman memberikan BLT-DD untuk 42 kepala keluarga (KK) di Desa Masda Makmur.

Sedangkan di Desa Pasir Makmur, BLT-DD disalurkan untuk 101 kepala keluarga. Total, sebanyak 143 KK telah menerima BLT-DD di Kecamatan Rambah Samo.

"Banyak laporan yang disampaikan oleh para kades, terutama tentang BLT Dana Desa ini," kata Bupati Rohul, Sukiman disela-sela kunjungannya.

"Saya juga akan terus berupaya untuk mewujudkan segala permohonan yang disampaikan, sebab yang paling utama adalah kepentingan masyarakat," sebutnya.

Sukiman berharap, terkait BLT-DD ini jangan sampai ada kesalahpahaman yang terjadi, jaga kerukunan antar sesama dan jangan saling mencurigai.

"Hal ini supaya hubungan kekeluargaan itu bisa tetap terjaga dan bersatu. Sehingga, apa bila ada persoalan bisa diselesaikan dengan baik," pungkasnya.