Penyaluran paket sembako untuk korban banjir di Rokan Hilir
RIAU1.COM - Lokasi banjir di Dusun Sekeladi Hilir dan Sekeladi Hulu di Kepulauan Sekeladi, Kecamatan Tanah Putih, dikunjungi Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto.
AKBP Andrian memberikan bantuan kepada korban banjir. Banjir melanda sejumlah daerah di Negeri Seribu Kubah julukan Rohil sejak beberapa hari terakhir ini.
Hingga kini, banjir belum juga surut hingga menghambat aktivitas masyarakat untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
"Kami membantu masyarakat yang terdampak banjir akibat intensitas hujan yang tinggi. Di tengah bantuan sosial kita juga menyampaikan cooling system agar pada Pemilu 2024 mendatang damai dan lancar," ujar Andrian.
Lalu Andrian menjelaskan, ada 710 paket sembako yang disalurkan untuk korban banjir di Kepulauan Sekeladi Hilir dan Sekeladi Hulu, Kecamatan Tanah Putih. Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban masyarakat.
"Ada 710 paket sembako kita berikan. Paket berisikan 5 kilogram beras, satu kardus mie instan, teh, kopi, gula, susu anak, susu balita serta makanan bayi dan balita," jelas Andrian.
Selain memberikan sembako, Andrian memantau volume air menggunakan perahu. Dia juga memantau volume air menggunakan sampan atau perahu.
Di kesempatan itu, Andrian mengimbau masyarakat untuk mengungsi ke tempat yang lebih tinggi dan mengamankan barang-barang berharga.
"Kita juga mengimbau jangan mau terprovokasi oleh pihak-pihak tertentu di tengah suasana politik saat ini. Tetap jaga keamanan dan kerukunan," sebut Andrian.*