ilustrasi/net
RIAU1.COM - Pelaksanaan imunisasi polio bagi anak usia 0-59 bulan dan 4-59 bulan di 12 kabupaten/kota di Riau sejak, Senin (6/3/2023) lalu hingga saat ini belum mencapai target yang diinginkan.
Berdasarkan keterangan Kepala Dinas Kesehatan Riau Zainal Arifin, pelaksanaan imunisasi polio di provinsi Riau serentak dimulai 6 hingga 13 Maret. Namun, jumlah anak-anak yang menerima imunisasi belum mencapai target.
"Untuk anak-anak yang mendapatkan imunisasi polio masih dibawah target yang ditetapkan," katanya.
Karena itu, demikian Zainal, pelaksanaan imunisasi polio akan dilanjutkan selama lima hari kedepan dengan sistem sweeping, atau petugas akan mendatangi satu persatu rumah warga yang memiliki anak yang sudah harus mendapatkan imunisasi polio.
"Imunisasi polio akan dilanjutkan selama lima hari kedepan dengan sistem sweeping. Karena itu kami minta masyarakat untuk ikut mensukseskan program ini," ajaknya.
Dipaparkan Zainal, target anak-anak yang akan mendapatkan imunisasi polio di Riau sebanyak 1.245.338 anak.
Target imunisasi polio di Provinsi Riau tersebut dibagi menjadi dua kelompok. Yakni pertama kelompok usia 0-59 bulan sebanyak 640.001 anak dan usia 4-59 bulan sebanyak 605.337 anak.*