Setahun Terakhir 519 Ternak di Riau Terpapar Penyakit Mulut dan Kuku

3 Januari 2025
Ilustrasi/Net

Ilustrasi/Net

RIAU1.COM - Terjadi peningkatan kasus penyakit pada hewan ternak sepanjang tahun 2024. 

Berbagai jenis penyakit seperti Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), demam babi Afrika, dan penyakit kulit benjolan menjadi ancaman serius bagi peternak di Riau.

Berdasarkan keterangan Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Provinsi Riau, Faralinda Sari, mengungkapkan bahwa PMK menjadi penyakit yang paling banyak menyerang hewan ternak di Riau pada tahun lalu.

"Data kami menunjukkan bahwa sebanyak 519 ekor ternak terpapar PMK," ujar Faralinda, Kamis (2/1).

"Penyakit ngorok menyerang 303 ekor ternak, terutama di wilayah Kampar. Penyakit demam babi Afrika juga tercatat sebanyak 120 kasus," sambung dia.

Faralinda menjelaskan bahwa penyebaran penyakit hewan ternak di Riau dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti mobilitas hewan, kondisi lingkungan, dan kurangnya kesadaran peternak dalam menjaga kesehatan hewan ternaknya.

"Kami terus berupaya melakukan sosialisasi kepada peternak agar lebih peduli terhadap kesehatan hewan ternak mereka,"sebut dia.*