Sekdaprov dan Beberapa Bupati serta Wali Kota di Riau Terima WTP Laporan Keuangan

5 Desember 2022
Sekdaprov Riau, SF Hariyanto

Sekdaprov Riau, SF Hariyanto

RIAU1.COM - Delapan bupati/wali kota di Provinsi Riau berserta Sekdaprov Riau mendapatkan plakat penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD). 

Plakat penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Riau, Ismed Saputra, dan disaksikan oleh Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar di Gedung Daerah Balai Serindit, Senin (5/12/2022). 

SF Hariyanto menerima WTP 10 tahun berturut-turut di Istana Negara pada November 2022. Sedangkan delapan bupati/wali kota lainnya menerima WTP 5 tahun berturut-turut tahun 2022, yaitu Bupati Bengkalis Kasmarni, Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi, Bupati Inhil Wardan, Pj. Bupati Kampar Kamsol, Pj. Wali Kota Pekanbaru Muflihun, Wali Kota Dumai Paisal, dan Bupati Rohul Sukiman. 

Ismed Saputra mengucapkan selamat atas prestasi dan penghargaan yang telah didapatkan oleh para pemerintah daerah atas laporan keuangan kepada pemerintah daerah. 

Dalam kesempatan itu, Ismed menyampaikan perekonomian Riau menunjukkan tren positif dengan pertumbuhan sebesar 4,63 persen (y on y) di Triwulan III 2022, dengan inflasi moderat mencapai 5,72 persen dari Januari hingga Oktober 2022. 

Serangkaian dengan itu, juga diserahkan DIPA dan Daftar Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) tahun 2023 kepada kementerian/lembaga, dan kabupaten/kota se Provinsi Riau. 

"DIPA kementerian/lembaga dan alokasi dana transfer merupakan simbol dari dimulainya pelaksanaan APBN dan APBD. Kegiatan ini diharapkan menjadi momen yang sangat penting sehingga pembangunan dapat dilaksanakan dengan tepat waktu, tepat sasaran, dan akuntabel, untuk pemulihan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan khususnya di Provinsi Riau," pungkas Ismed. 

APBN tahun 2023, kata Ismed, dirancang untuk tetap menjaga optimisme pemulihan ekonomi namun pada saat yang sama juga meningkatkan kewaspadaan dalam merespon gejolak global yang masih terus berlangsung.*