Roadshow Bus KPK 2023 di Riau Berakhir

28 September 2023
Roadshow Bus KPK tahun 2023 di Pekanbaru

Roadshow Bus KPK tahun 2023 di Pekanbaru

RIAU1.COM - Roadshow Bus Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah selesai digelar di Pekanbaru Riau.

Pada tahun 2023 ini Riau menjadi provinsi ketiga yang dikunjungi oleh Roadshow Bus KPK. Di mana kegiatan ini yang mengusung tema “Jelajahi Negeri Bangun Antikorupsi” itu, digelar pada 23-27 September 2023.

Staf Ahli Gubernur Riau, Yurnalis mengatakan, kegiatan tersebut sangat gencar melakukan sosialisasi dan edukasi antikorupsi kepada warga Riau. Mulai dari anak Paud, SD, SMP, SMA/SMK, Mahasiswa, hingga ASN. 

“Kami mengucapkan terima kasih dan mengapresiasikepada pihak KPK. Kegiatan ini mengandung nilai-nilai edukasi terutama kepada anak-anak sekolah,” kata Yurnalis, di halaman kantor Gubernur Riau, Kota Pekanbaru, Rabu (27/09/2023) malam.

Menurut dia, masyarakat di Riau sangat antusias menyambut kegiatan Roadshow Bus KPK. Kegiatan ini menjadi momentum penting dan sangat bermanfaat. 

“Bagaimanapun juga tindakan preventif pencegahan itu tinggi manfaatnya. Praktik korupsi tentunya sangat merugikan banyak orang. Sehingga sudah seharusnya kolaborasi bersama tmenjadi upaya dalam mencegah tindakan korupsi. Ini memilki makna mencegah lebih baik daripada mengobati. Artinya memberi edukasi tersebut menjadi langkah kita bersama untuk mencegah tindakan korupsi,” paparnya.*