Pasukan Kuning Dinas PUPR Pekanbaru Bersihkan Drainase di Jalan Kelapa Sawit
Pekerja Dinas PUPR Pekanbaru membersihkan arena drainase dari rerumputan di Jalan Kelapa Sawit. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Pasukan Kuning dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru telah melaksanakan pembersihan drainase utama di Jalan Kelapa Sawit pada 6 Oktober 2024. Drainase tersebut semakin tertutup oleh tumbuhan dan sedimen yang meninggi.
"Kondisi ini diperkirakan dapat menyebabkan banjir yang menggenangi Jalan Kelapa Sawit apabila tidak segera dilakukan pembersihan," kata Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah, Sabtu (5/10/2024).
Dengan gerak cepat dan kerja keras Pasukan Kuning, diharapkan aliran air di drainase tersebut dapat kembali lancar. Langkah ini penting untuk mencegah terjadinya banjir yang dapat mengganggu aktivitas warga dan merusak infrastruktur di sekitar Jalan Kelapa Sawit.
Dinas PUPR Kota Pekanbaru terus berupaya menjaga dan meningkatkan kualitas infrastruktur kota. Hal ini demi kenyamanan dan keamanan seluruh warga, terutama dalam menghadapi tantangan musim hujan yang kian mendekat.