Kendaraan Melintasi Tol Pekanbaru-Bangkinang Meningkat 102,6 Persen

30 April 2023
GT Tol Pekanbaru-Bangkinang

GT Tol Pekanbaru-Bangkinang

RIAU1.COM - Terjadi lonjakan kendaraan yang memanfaatkan jalan Tol Pekanbaru-Dumai dan tol Pekanbaru-Bangkinang, selama arus balik dan arus mudik Hari Raya Idul Fitri, 1444 Hijriah mulai H-7 dan H+7. 

Tercatat volume kendaraan pada ruas Pekanbaru-Dumai sebanyak 23.072 kendaraan, atau lebih tinggi 30 persen dari volume kendaraan normal. Sedangkan ruas Pekanbaru - Bangkinang sebanyak 10.101 kendaraan atau lebih tinggi 102,6 persen dari volume lalulintas kendaraan pada hari normal. 

“Secara spesifik, selama arus balik lebaran 2023 didapati lonjakan lalu lintas yang masih cukup tinggi dimana pada H+7. Kami memprediksi lonjakan puncak arus balik Lebaran 2023 kedua akan terjadi pada nanti malam, Minggu (30/4) hari ini,” ujar EVP Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol, PT Hutama Karya (Persero), Dwi Aryono Bayuaji.

Dijelaskannya, Hutama Karya juga mencatat lonjakan trafik kendaraan yang signifikan, sebanyak lebih dari 2,8 juta  kendaraan telah melintasi ruas-ruas Jalan Tol Tran Sumatra (JTTS), yang dikelola oleh Hutama Karya. Angka tersebut meningkat 41,85 persen jika dibandingkan dengan hari biasa.

“Sedangkan secara spesifik, selama arus balik Lebaran 2023 didapati lonjakan lalu lintas yang masih cukup tinggi dimana pada H+7, atau Sabtu (29/4), terdapat sebanyak total 14.013 kendaraan yang keluar dari Sumatra via Gerbang Tol Bakauheni Selatan di Ruas Bakauheni-Terbanggi Besar, yang merupakan pintu keluar akhir dari Jalan Tol Trans Sumatera atau meningkat sebanyak 63,6 persen jika dibandingkan dengan volume Normal,” papar dia.*