Bupati Suhardiman Amby Optimis Pacu Jalur Tahun Ini Diramaikan Wisatawan Lokal hingga Mancanegara
Tarian khas Pacu Jalur yang ditampilkan di Cultural Night
RIAU1.COM - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) bersama Dewan Kesenian turut menampilkan seni tari pada Cultural Night, di Taman Bhagawan, Bali akhir pekan ini.
Cultural Night merupakan rangkaian acara pamungkas dari perhelatan World Water Forum (WWF). Pada tahun 2024 ini, Indonesia menjadi tuan rumah dari perhelatan tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan budaya, seni, dan kuliner Indonesia dari Sabang sampai Merauke.
Acara Cultural Night dibuka secara langsung oleh Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono. Kuansing pun ikut bagian dalam kegiatan tersebut. Kuansing cukup berbangga bisa ikut tampil diurutan ketiga dengan menampilkan tarian kreasi Pacu Jalur.
Bersempana dengan acara Cultular Night itu, Bupati Kuantan Singingi, Dr. H. Suhardiman Amby, mengaku optimis bahwa Event Tradisional Pacu Jalur Tahun 2024 pada bulan Agustus mendatang akan berlangsung meriah, karena sudah diperkenalkan secara langsung kepada dunia melalui kegiatan Cultural Night ini.
"Pada malam Cultural Night ini, Kuansing turut berpartisipasi menampilkan tradisi tarian khas Pacu Jalur dihadapan perwakilan 172 negara. Kita optimis dan yakin para wisatawan lokal, domestik dan internasional tertarik melihat keunikan Festival Pacu Jalur ini sehingga akan berbondong bondong datang ke Kuansing menyaksikan Tradisi Pacu Jalur," ujarnya.
Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kuansing, Drs. Azhar mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan momen untuk mengenalkan serta mempromosikan pacu jalur untuk menarik wisatawan mancanegara hadir pada event tradisional pacu jalur tahun 2024 pada tanggal 21-25 Agustus mendatang.
"Hal ini merupakan langkah yang dilakukan oleh Bapak Bupati dengan ikut berpartisipasi pada acara Forum Air sedunia yang diikuti oleh 172 negara, agar Pacu Jalur bisa mendunia. Kita tetap fokus karena Bapak Bupati ingin pacu jalur tahun ini lebih meriah daripada tahun sebelumnya. Untuk itu, panitia beserta Disbudpar berkomitmen akan mensukseskan Pacu Jalur Tahun 2024,"sebut dia.*