Perwakilan Taruna Taruni Baru SMK Perikanan Provinsi Riau
RIAU1.COM - Pelantikan taruna taruni SMK Perikanan Angkatan X Tahun Pelajaran (TP) 2024/2025 digelar Sekolah Menegah Kejuruan (SMK) Perikanan Provinsi Riau.
Sebanyak 80 taruna dan 36 taruni yang terbagi menjadi 4 program keahlian angkatan X, dilantik Staf Ahli Walikota Bidang Pembangunan, Informasi, Teknologi, Ekonomi dan Keuangan, Setdako Dumai, Drs. H. Syawir Kasim.
Adapun 4 program keahlian tersebut, yaitu 34 taruna dari Program Keahlian Nautika Kapal Penangkap Ikan, 33 taruna dari Program Keahlian Teknika Kapal Penangkap Ikan, 24 taruna taruni dari Program Keahlian Agribisnis Perikanan Air Tawar, dan 25 taruna taruni dari Program Keahlian Agribisnis Pengolahan Hasil Perikanan.
Dijelaskan oleh Kepala Sekolah SMK Perikanan, Dewi Marlina, bahwa tepat tiga bulan taruna taruni angkatan X telah melewati masa basis disekolah, tanpa boleh berkomunikasi dan berjumpa dengan orang tua dan keluarga, dengan tujuan penggemblengan karakter dari anak rumahan menjadi taruna taruni berasrama yang tangguh terampil, agamis, unggul dan harmonis.
“Hari ini kami pertemukan orang tua atau wali kepada anaknya. Semoga dengan telah dilantiknya anak-anak kita ini dengan memakai seragam dinas sekolah dan membacakan ikrar sebagai taruna taruni di SMK Perikanan, semakin menambah semangat dan motivasi mereka untuk menuntut ilmu dan menjadi insan perikanan yang handal agamis dan berkarakter,” tuturnya.
Dewi Marlina mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Provinsi Riau, Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas pendidikan dan pemangku kepentingan serta instansi, organisasi dan perusahaan yang telah memberikan perhatian dan dukungan moril dan materil serta bersinergi bersama dalam mendidik insan kemaritiman.
“Kami juga berpesan kepada ananda semua bahwa jalan ananda masih panjang untuk mewujudkan cita-cita sebagai insan kemaritiman. Jadilah taruna taruni tangguh dan terampil sehingga terpakai didunia kerja, agamis sebagai pondasi kokoh, unggul yang mampu bersaing didunia kerja dengan kompetensi yang kompetitif dan komperatif, serta menjaga harmonasi dalam kehidupan yaitu keserasian, keselarasan dan saling menghargai,"papar dia.*