Tukang Urut di Pekanbaru Ditemukan Tewas di Kamar Mandi usai Santap Daging Kurban, Diduga Disebabkan Ini
Ilustrasi
Riau1.com -Heni, wanita berusia 47 tahun yang sehari-hari berprofesi sebagai tukang urut ditemukan tak bernyawa dalam kamar mandi rumah yang beralamat di Jalan Rawa Putih Kelurahan Tangkerang Labuai Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru, Jumat (24/8/2018).
Di rumah tersebut, Heni diketahui hidup menumpang. Sementara keluarganya di Pulau Jawa. Jasad korban pertama kali diketahui teman serumahnya Siti, yang curiga lantaran Heni tak kunjung ke luar kamar mandi.
Siti pun memutuskan membuka pintu kamar mandi. Alangkah terkejutnya ia melihat Heni sudah tergeletak di lantai. Dia juga tak bergerak saat dibangunkan. Panik, Siti pun memanggil tetangga.
Nahas, ternyata korban sudah tak bernyawa lagi ketika itu. Kepolisian memastikan, tidak ditemukan tanda kekerasan pada jasadnya. Pertanyaannya, apa yang menyebabkan Heni meninggal dunia?
"Diduga karena sakit. Korban ini diketahui mengidap darah tinggi. Menurut pengakuan temannya itu, dia sempat makan daging kurban, mungkin terlalu banyak," kata Kapolsek Bukit Raya Kompol Pribadi, Jumat malam, berbincang dengan Riau1.com.
Dugaan itu diperkuat dengan ditemukannya obat penurun tensi dalam kamar mandi tempat jasad korban. Obat itu diakui teman almarhumah, sudah dikonsumsi Heni sejak malam sebelum meninggal dunia.
"Kita juga menghubungi keluarganya di Jawa, diakui juga kalau korban ini ada sakit darah tinggi. Mereka sudah mengikhlaskan kepergian almarhumah," kata Kapolsek Bukit Raya.
Diketahui, Heni sudah tinggal bersama Siti sejak dua minggu lalu, lantaran korban tidak punya keluarga di Kota Pekanbaru. Polisi yang tiba di lokasi kejadian meminta keterangan saksi serta membawa jasadnya ke rumah sakit Polri.