Proyek Flyover Dituding Penyebab Banjir di Pasar Pagi Arengka, Ini Komentar PUPR Riau

Proyek Flyover Dituding Penyebab Banjir di Pasar Pagi Arengka, Ini Komentar PUPR Riau

12 Desember 2018
Banjir di kawasan Flyover Arengka-ist

Banjir di kawasan Flyover Arengka-ist

RIAU1.COM - Pengendara mengeluhkan banjir yang kerap kali merendam sejumlah ruas jalan di Kota Pekanbaru saat musim hujan tiba. Salah satunya wilayah langganan banjir adalah simpang pasar pagi arengka, di samping pembangunan flyover (jalan layang).

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau Dadang Eko Purwanto kepada Riau1.com, Rabu (12/12/2018), mengatakan, bawahannya sudah diinstruksikan untuk mengatasi genangan air di sekitar pasar pagi arengka. Pasalnya, saluran air untuk flyover itu belum dianggarkan.



"Flyovernya kan belum selesai. Masih dalam proses konstruksi dan salurannya juga belum kami anggarkan. Tapi paling tidak sudah saya instruksikan untuk segera di atasi genangan-genangan itu"

Sedangkan drainase di bawah flyover belum selesai dikerjakan. Drainase itu dibangun untuk menyalurkan air ke wilayah Air Hitam.

Mengenai banjir yang terjadi di beberapa wilayah Kota Pekanbaru, kerja sama yang baik dibutuhkan antara Dinas PUPR Pekanbaru dengan Dinas PUPR Riau. Sebab, penanganan banjir harus lebih komprehensif.



"Memang tidak dapat dihindari genangan-genangan air ini di dalam kota, penanganannya juga harus lebih komprehensif. Kami sendiri tidak bisa, begitu juga dengan Dinas PUPR Pekanbaru pun tidak bisa. Jadi, dua dinas ini harus bekerja sama," ungkap Dadang.

Dadang juga mengatakan, penanganan banjir tidak semudah yang dibicarakan. Apalagi, intensitas hujan tinggi saat ini.

"Intensitas hujan saat ini juga tinggi, dimanapun juga muka air tinggi, tak seperti biasa, inilah yang membuat banjir di daerah pemukiman warga," sebut Dadang.

Meski begitu, Bidang Sumber Daya Air (SDA) dan Bidang Air Minum dan Penyehatan Lingkungan (AMPL) sudah diinstruksikan menangani masalah banjir ini. Solusi penanganan banjir ini sedang diupayakan.

"Kami upayakan jalan keluarnya seperti apa nantinya," katanya lagi.

R1/puri 

Loading...