Wakil Gubernur Riau, Edy Natar
RIAU1.COM - Kunjungan kerja (Kunker) Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H Laoly ke Provinsi Riau didampingi Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution.
Saat Kunker tersebut, Menkumham sekaligus memberikan pengarahan kepada seluruh jajaran di lingkungan Kanwil Kemenkumham Riau dalam penutupan rapat koordinasi evaluasi kinerja di wilayah Kanwil Menkumham Riau.
Wagubri menyampaikan, atas nama Pemerintah Provinsi Riau mengucapkan selamat datang kepada Menkumham RI beserta rombongan di Bumi Melayu Lancang Kuning.
Ia berharap kedatangan Menkumham menjadi motivasi bagi semua pihak dalam meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi, tidak hanya di lingkungan Kemenkumham Riau tapi juga di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau.
"Semoga dengan kehadiran Menkumham ke Riau dapat mewujudkan komitmen kita untuk meningkatkan kinerja," ujarnya, Sabtu (24/9/22)
Wagubri mengungkapkan, Pemprov Riau juga sangat mengapresiasi kegiatan dari kantor Kemenhukham Riau yang telah dilaksanakan rapat koordinasi dan evaluasi pelayanan kinerja tahun 2022.
Menurutnya, upaya evaluasi ini tentu menjadi bagian yang tak terpisahkan dari reformasi birokrasi yang ditujukan pada Pemerintah Provinsi Riau, perubahan mental dan perilaku aparatur sipil negara.
Wagubri mengharapkan kegiatan tersebut akan mendorong terciptanya budaya yang positif dan kondusif bagi terciptanya birokrasi yang bersih, akuntabel, efektif dan efisien, serta mampu memberikan pelayanan yang berkualitas.
"Budaya kerja yang lebih baik dan berkualitas memerlukan tahapan dan proses yang berkelanjutan sehingga diperlukan komitmen dari seluruh lapisan aparatur mulai dari pimpinan sampai level individu," tutupnya.*