Gerakan PKK RW 11 Limbungan Baru Rumbai Bagikan Bibit Cabai pada Ibu PKK RT

12 September 2022
Ibu-ibu PKK di lingkungan RW 11

Ibu-ibu PKK di lingkungan RW 11

RIAU1.COM - Program pertama yang ditaja ibu PKK RW 11 Limbungan Baru Kecamatan Rumbai Pekanbaru pasca pengukuhan Khairil Anuar, ST.,M.Si sebagai Ketua RW 11 masa bakti 2022-2027, yakni senam bersama emak-emak warga RW 11 dan pemberian bibit cabai ibu PKK RW 11 pada ibu PKK RT, Ahad (11/9/2022) di lapangan Sekolah  SMPN 30 Perumnas Rumbai.

"Kami mendorong ibu PKK RW 11 agar ke depannya dapat lebih banyak berbuat untuk kemajuan dan kekompakan warga RW 11 melalui Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), karena kegiatan hari ini baru pertama kali dilaksanakan, dan sejalan mendukung program pemerintah Provinsi Riau dan Pemerintah Kota Pekanbaru, yakni menanam cabai di pekarangan rumah masing-masing. Ini merupakan wujud  respon dari PKK RW 11 mendukung program ketahanan pangan pemerintah di lingkungan RW 11,"kata ketua RW 11 Khairil Anuar.

Sementara itu ketua PKK RW 11, dr. Elvi Susanti menyebutkan, kegiatan ini sengaja dilaksanakan pada hari Ahad pagi di lapangan sekolah SMPN 30, karena kondisi lingkungan RW 11 tidak memiliki fasilitas umum (Fasum).

"Kami mengucapkan terima kasih kepada ibu kepala sekolah SMP 30 telah memberi ijin buat ibu ibu RW 11 melaksanakan senam, sekaligus pemberian bibit cabai per RT 10 bibit, sebanyak 6 RT di RW 11.

Sambung dia, selain itu, dengan kegiatan hari ini dapat sebagai silaturahmi ibu-ibu di RW 11, karena baru pertama kali dilaksanakan senam bersama.

"Kalau diliat yang hadir pagi ini jam 7 pagi ibu-ibu pada semangat berolah raga senam, kedepannya nampak perlu diteruskan program senam bersama, minimal sebulan sekali," tutur dr. Elvi Susanti.

Sebelum rangkaian acara ini ditutup, pemberian bibit diserahkan langsung ibu Lurah Limbungan Baru, yang saat hadir langsung memberi bibit ke PKK RT. 

"Saya mengucapkan terima kasih kepada ketua RW 11 yang baru terpilih masa bakti 2022 -2027 memiliki semangat baru, energik anak muda, pembaharuan buat wilayahnya dapat membawa aura positif kemajuan kampung RW 11 kedepannya. tetapi semua itu perlu dukungan semua warga RW 11, apalagi khusus ibu-ibu melalui PKK RW 11 dapat bergerak sama-sama membawa perubahan kemajuan dan kekompakan warganya," ucap Dasriati, S.Sos Ibu Lurah Limbungan Baru.**