Ini Dua Pelajar Perwakilan Riau Sebagai Paskibraka di Istana Merdeka

14 Juli 2022
Muhammad Farrel Althaf Yudawa dan Dea Sumardi bersama Gubri dan Kadispora Riau

Muhammad Farrel Althaf Yudawa dan Dea Sumardi bersama Gubri dan Kadispora Riau

RIAU1.COM - Utusan Riau sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Pasukibraka) di Istana Merdeka berasal dari Kampar dan Pekanbaru, tepatnya pelajar dari SMKN 1 Bangkinang dan SMAN 8 Pekanbaru.

Keduanya yakni Muhammad Farrel Althaf Yudawa, pelajar dari SMAN 8 Kota Pekanbaru. Kemudian Dea Sumardi, pelajar SMKN 1 Bangkinang, Kabupaten Kampar. 

"Jumat ini kita antar ke Jakarta untuk mengikuti pelatihan Paskibraka  di Depok," kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau, Boby Rahmat, Rabu (13/7/22). 

Kedua putra putri terbaik Riau menjadi utusan Paskibraka tingkat nasional setelah terpilih melalui seleksi dari daerah masing-masing. Kemudian diseleksi lagi ditingkat provinsi lalu terpilih sebagai utusan Riau menjadi salah salah satu personil Paskibraka pada perayaan HUT RI 17 Agustus, di Istana Merdeka.

"Setelah lulus seleksi di tingkat kabupaten kota. Kemudian diseleksi lagi di tingkat provinsi. Dua diantaranya terpilih sebagai peserta Paskibraka tingkat nasional. Sedangkan 36 orang lagi di tingkat provinsi," papar Boby.

Selama penggemblengan, setiap utusan peserta Paskibraka akan dilatih khusus dari TNI/Polri. Mereka akan mendapatkan pelatihan secara ketat agar pada 17 Agustus nanti, mendapatkan hasil maksimal saat tampil di hadapan Presiden RI Joko Widodo dan para undangan di Istana Merdeka.

"Kita bersyukur karena bisa mengutus putra putri terbaik kita ke Istana. Kami harapkan nanti juga dapat mengharumkan nama baik daerah mau pun keluarga mereka. Tampil di hadapan Presiden dan pejabat negara dan tamu undangan penting tentu satu kebanggan," sebut Boby.*