Pemprov Riau Kembali Buka Asesmen Jabatan Dirut RSJ Tampan

6 Juli 2022
RSJ Tampan

RSJ Tampan

RIAU1.COM - Setelah beberapa kali tidak ada peminat, asesmen jabatan Direktur Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Tampan segera dibuka kembali. Pekan depan, rencana pengisian jabatan Direktur RSJ Tampan ini akan disampaikan ke Komite Aparatur Sipil Negara (KASN). 

"Minggu depan kita kalau tak ada halangan kita sampaikan ke KASN. Untuk pak Gubernur sudah kita laporkan," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau Ikhwan Ridwan, Rabu (7/7/22).

Apakah mekanisme pembukaan pendaftaran untuk jabatan Direktur RSJ Tampan itu terbuka untuk luar provinsi seperti sebelumnya yang sudah dilakukan. Mantan Karo Hukum Setdaprov Riau ini belum mau merincikannya. 

Meski begitu papar Ikhwan lagi, untuk mengisi kekosongan sementara, Wakil Direktur RSUD Arifin Achmad drg Yusi Prastiningsih sudah ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSJ Tampan pada pekan lalu. 

"Ya sebagai Plt, drg Yusi Prastiningsih," ungkap Ikhwan. 

Nantinya, drg Yusi sendiri merangkap jabatan sebagai Direktur RSJ Tampan hingga  terpilihnya pejabat baru melalui proses asesmen. 

Sebagai informasi, pertengahan Januari 2022 lalu, telah dibuka assesment Direktur RSJ Tampan bersama Jabatan Tinggi Pratama (JPTP) lainnya di lingkungan Pemprov Riau

Khusus seleksi Direktur RSJ Tampan, satu dari dua calon mendaftar sebagai peserta  asesmen mundur karena menemani orang tua yang sedang sakit. Peserta seleksi ini berasal dari Bukittinggi Sumatera Barat, atas nama dr Risbenny SpB. 

Berdasarkan hasil rapat, Tim Pansel yang dipimpin M Yafiz saat itu, assesment khusus Direktur RSJ Tampan pun batal. Pasalnya, dalam ketentuan calon peserta minimal sebanyak dua orang.*