Membangun Masyarakat Informatif, Dispersip Riau Jalin Kerja Sama dengan Berbagai Pihak

27 Maret 2022
Ilustarsi/Net

Ilustarsi/Net

RIAU1.COM - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Riau menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan mitra Jendela Literasi dan Inspirasi Kita (Jelita) Riau.

Penandatanganan kerjasama tersebut dilaksanakan di halaman kantor Dispersip Riau dalam acara Festival Literasi Riau 2022 akhir pekan ini.

"MoU ini juga dalam Membangun masyarakat informatif intinya, mitra-mitra ini diharapkan bisa memberikan edukasi kepada masyarakat terkait bidangnya masing-masing," ujarnya.

Agus salim melanjutkan, ada beberapa mitra Jelita yang melakukan MoU dalam kegiatan Festival Literasi 2022 tahun ini. Periode pertama ditandatangani oleh Kadispersip Riau, Mimi Yuliani Nazir bersama Ketua TP PKK Riau, Satkar Ulama Riau, SMKN 1 Tualang, PERADI SAI PEKANBARU.

Selanjutnya, pada hari hari kedua ini diwakili oleh Sekretaris Dispersip Riau, Agus salim bersama Pegadaian Riau, RTIK Riau, Kimia Farma Riau, ICA Riau, Media9.id, InfoPKU, HIMAPINDO Riau, Info Publik Riau dan BKKBN.

"Sebelum MoU kita juga melakukan dialog Komunikasi Informasi dan Edukasi Jelita Riau, Jelita on the spot bersama untuk Riau hebat yang disiarkan langsung melalui akun instagram dan youtube Dispersip Riau, Media9 dan Info Publik Riau," ucapnya.

Sekretaris Dispersip Riau ini menginginkan, adanya komitmen bersama antara Dispersip Riau dan para mitra ini agar lebih banyak lagi masyarakat yang berperan aktif dan berkolaborasi dalam Membangun masyarakat Riau melalui literasi.

Ia mengharapkan, adanya kerja sama dengan berbagai pihak tersebut dapat tercapai target dan tujuan dari masing-masing instansi mitra Jelita sebagai mitra Pemerintah Provinsi Riau untuk membangun Riau lebih baik.

"Kita harapkan ini dampaknya dapat dirasakan secara luas oleh masyarakat Riau," tukasnya.*