Pemprov Berharap Besar pada Pemuda Tani HKTI Riau

28 Januari 2022
Saat pelantikan Pemuda Tani HKTI Riau

Saat pelantikan Pemuda Tani HKTI Riau

RIAU1.COM - Dalam pelantikan pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) Pemuda Tani Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Provinsi Riau Asisten III Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, Joni Irwan menyampaikan, menjadi momentum untuk menumbuh kembangkan di sektor pertanian.

"Selamat atas dilantiknya pengurus DPD Pemuda Tani HKTI Riau masa bakti 2022 - 2027," kata Joni, Jum'at 28 Januari 2022.

Menurutnya, pelantikan ini merupakan momentum yang sangat strategis untuk mengajak generasi muda khususnya pemuda Riau untuk menumbuhkembangkan sektor pertanian, serta bersama mengatasi masalah yang dihadapi di sektor pertanian ini.

"Tentu tidak segampang yang kita kira, kecenderungan semakin kurang diminati pada sektor pertanian terutama bagi kaum muda. Namun, kami akan percaya pada pengurus yang baru saja jadi ini akan mewakili para petani kita yang tersebar di Provinsi Riau dapat mensosialisasikan pertanian ini," lanjutnya.

Pelantikan ini juga mewujudkan adanya komitmen dari DPD Pemuda Tani HKTI Riau untuk mensejahterakan para petani serta dapat mampu mensejahterakan meningkatkan kehidupan masyarakat tani khususnya yang ada di Indonesia khususnya di Provinsi Riau.

Sehingga, sektor pertanian diharapkan memiliki daya tarik bagi generasi muda dan dengan kemajuan teknologi usaha tani dapat lebih menguntungkan secara ekonomi dan teknik budidaya yang lebih mudah. Namun, memiliki produktivitas yang tinggi.

"Kondisi saat ini sektor pertanian adalah sektor yang tangguh dari segala badai yang melanda," ujarnya.

Berdasarkan data Balai Karantina Pertanian kelas 1 Pekanbaru pada tahun 2021 yaitu ekspor produk pertanian Riau dengan nilai yang fantastis yaitu 2,487 triliun rupiah dan ini merupakan urutan kedua nasional setelah Provinsi Jawa Timur 2,7 triliun.

Untuk itu, Joni berharap kepada DPD Pemuda Tani HKTI Riau ini harus mempunyai komitmen serta konsisten untuk meningkatkan kesejahteraan para petani khususnya dari provinsi Riau

"Juga harus mampu untuk memberikan kontribusi untuk mensejahterakan petani di tempat masing-masing, dan mampu untuk meningkatkan produktivitas dan untuk meningkatkan kesejahteraan para petani," tukasnya.*