Kadis DP3AP2KB Provinsi Riau: Perempuan dan Anak, Kita Harus Memastikan Mereka Semua sejahtera

12 November 2021
Kadis DP3AP2KB Riau, Tengku Hidayati Effiza (Foto: MCR.go.id)

Kadis DP3AP2KB Riau, Tengku Hidayati Effiza (Foto: MCR.go.id)

RIAU1.COM - Menurut Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) provinsi Riau, Tengku Hidayati Effiza, Perempuan dan anak merupakan isu lintas sektor dan bidang yang sangat strategis.

"Berhasil apa tidak pembangunan dalam sebuah negara itu tergantung pada kontribusi yang diberikan oleh mereka," kata dia.

Effiza mengungkapkan, bahwa perempuan tidak harus mendominasi laki - laki, akan tetapi bagaimana bisa membuat hubungan relasi yang seimbang dan harmonis. 

"Berbagi peran, baik dalam keluarga maupun masyarakat sampai dalam tahapan membangun kehidupan berbangsa dan bernegara dapat berjalan baik saja sudah cukup membantu," ujarnya.

Kemudian dia melanjutkan, bahwa anak merupakan aset bangsa yang tidak ternilai harganya. Effiza juga meminta untuk tetap memastikan perempuan dan anak harus sejahtera.

"Dikarenakan perempuan dan anak merupakan aset bangsa yang nilainya sangat penting, untuk itu kita harus memastikan mereka semua sejahtera dalam kehidupannya," sebut dia.

Dengan begitu, Effiza menyampaikan, pemerintah mengajak masyarakat luas untuk bersama - sama bersinergi mewujudkan kesejahteraan perempuan dan anak.

"Karena pemerintah tidak akan sanggup bekerja sendirian menyelesaikan berbagai kesenjangan yang dialami kaum perempuan indonesia dan kompelsitas permasalahan anak," tukasnya.*