ketua LPJK Kementrian PUPR Ir. Taufik Widjoyono, M.Sc bersama pengurus Gapensi pusat dan Riau saat diwawancarai jelang pelaksanaan Musda Gapensi Riau besok. Sabtu 30 Oktober 2021
RIAU1.COM -Gubernur Riau Syamsuar dijadwalkan besok akan membuka Musyawarah Daerah (Musda) Gabungan pelaksana konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Riau di hotel Pangeran Pekanbaru pukul 08.00 wib sampai selesai. Sabtu 30 Oktober 2021.
Demikian disampaikan ketua Gapensi Riau Parisman Ihwan saat acara ramah tamah dengan anggota Gapensi Riau yang dihadiri pengurus Gapensi Pusat dan LPJK Kementrian PUPR di kediamannya. Jumat malam 29 Oktober 2021.
"Untuk persiapan sudah kami siapkan sematang mungkin. Karna Musda ini perintah dari DPP Gapensi sesuai anggaran dasar,"kata Parisman.
Dikatakan Parisman, alasan Musda Gapensi Riau dilaksanakan besok lantaran pandemi Covid-19 sudah level 2.
"Seharusnya dilaksanakan 6 bulan yang lalu karena masa bakti saya habis 6 bulan lalu itu. Tapi karna pandemi Covid-19 di Riau pada level 4, kami bersurat ke DPP Gapensi agar menunda hingga covid-19 melandai,"ujarnya.
"Dan Allhamdulillah di Pekanbaru sudah level 2. Maka dari itu kami melaksanakan musda dengan berkoordinasi satgas covid-19,"terangnya.
"Dan pak gubernur juga sudah membolehkan melaksanakan kegiatan yang akan kita laksanakan besok dan dihadiri 12 pengurus Gapensi Se Riau,"tambahnya.
Ditempat yang sama ketua LPJK Kementrian PUPR Ir. Taufik Widjoyono, M.Sc mengatakan Musda Gapensi ini merupakan ajang silaturahmi serta pergantian kepengurusan organisasi.
Ia berharap proses pengantin ketua Gapensi Riau ini dilakukan secara demokratis. Dan pengurus yang terpilih bisa mengemban Gepensi Riau yang lebih baik.
"Bisa jadi dan tidak dapat kemungkinan orang lama bisa terpilih kembali sebagai ketua Gapensi Riau. Namun kita hanya berhak pengurus terpilih bisa mengemban Gepensi yang lebih baik lagi,"ujarnya.
Sementara itu Ketum BPP Gapensi H. Iskandar Z Hartawi mengakui keterlambatannya Musda Gapensi Riau ini karna pandemi Covid-19.
"Tapi sekarang sudah bisa dilaksanakan. Sebab yang namanya musda harus dilaksanakan 5 tahun sekali. Karna Gepensi taat pada aturan beda dengan organisasi yang lain,"terangnya.
Terkait persoalan siapa ketua yang akan terpilih pihaknya menyerahkan pada DPC Gepensi di daerah yang mempunyai hak suara.
"Tapi saya melihat selama 5 tahun Parisman Ihwan memimpin Gapensi Riau sangat luar biasa. Banyak hal baik yang dilakukan dalam memajukan Gepensi di Riau. Jadi sepak terjang beliau saya sudah tahu karna saya mengenal beliau bukan baru tapi sejak mulai dari BPP Gepensi beliau sekretarisnya di Riau,"tutupnya.