
Kadispora Riau, Boby Rachmat saat tinjau vaksin
RIAU1.COM - Partisipasi organisasi kepemudaan dalam mendukung pemerintah untuk mempercepat capaian vaksinasi di Riau bisa menjadi motivasi bagi semua untuk sama - sama mensukseskan pelaksanaan vaksinasi di Riau.
Seperti itu dikatakan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Riau, Bobby Rachmat mewakili Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar saat membuka kegiatan vaksinasi massal di gedung KNPI Riau, Jalan HM Thamrin Pekanbaru, Kamis (9/9/2021).
"Jadi apa yang sudah dilaksanakan oleh KNPI Riau bisa menjadi penyemangat dan motivasi bagi kita semua dalam mensukses program vaksinasi di Riau," kata Bobby.
Dia berharap dengan adanya kegiatan vaksinasi ini, semakin banyak warga Riau yang tervaksin. Sehingga target 70 persen warga Riau yang menjadi target vaksin bisa terwujud.
"Yang sudah kita laksanakan ini tentu punya manfaat dan edukasi, jadi harus kita dukung bersama-sama," ujarnya.
Dikesempatan yang sama, Bobby mengingatkan, bagi warga yang sudah divaksin harus tetap disiplin dalam menjalan protokol kesehatan.
"Saya berharap, yang sudah divaksin harus tetap tetap waspada," ujarnya.
Seperti diketahui, DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Riau, Kamis (9/9/2021) menggelar vaksinasi massal.
Pada kegiatan vaksinasi massal yang digagas oleh DPD KNPI Riaun juga dihadiri dan disaksikan langsung oleh sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov Riau.*