Mengenal Provinsi Riau: Miliki Penduduk 6,3 Juta Jiwa dengan Motto Bumi Bertuah Negeri Beradat

17 Agustus 2021
Ilustrasi/Net

Ilustrasi/Net

RIAU1.COM - Provinsi Riau di Indonesia yang terletak di bagian tengah pantai timur Sumatra. Wilayah pesisirnya berbatasan dengan Selat Melaka. Hingga tahun 2004, provinsi ini juga meliputi Provinsi Kepulauan Riau saat ini.

Sekelompok besar pulau-pulau kecil (pulau-pulau utamanya antara lain Pulau Batam dan Pulau Bintan) yang terletak di sebelah Timur Sumatra dan sebelah Selatan Singapura. Kepulauan ini dimekarkan menjadi provinsi tersendiri pada Juli 2004. 

Pekanbaru menjadi Ibu kota dan kota terbesar Riau. Dan kota besar lainnya yakni kota Dumai. Berdasarkan hasil Sensus Penduduk tahun 2020, penduduk provinsi Riau berjumlah 6.394.090 jiwa, dengan kepadatan penduduk 96,46 jiwa/km².

Provinsi Riau punya motto 'Bumi Bertuah Negeri Beradat'.

Hari jadi Riau jatuh pada tanggal 9 Agustus. Dan saat ini, ada 10 Kabupaten dan 2 kota. Luas Provinsi Riau mencapai 87.023,66 km2 (33,600,02 sq mi) dengan populasi penduduk tahun 2020 sebanyak 6.394.090 jiwa.

Mayotitas penduduk memeluk Agama
Islam, yakni 87,12%, lalu Kristen 10,69, Protestan 9,64%, Katolik 1,05%, Buddha 2,12%, Konghucu 0,04%, Kepercayaan lain  0,02%, Hindu 0,01%.*