Kemenaker Apresiasi Pemprov Riau Masukkan THL Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Kemenaker Apresiasi Pemprov Riau Masukkan THL Peserta BPJS Ketenagakerjaan

12 Juni 2021
Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, Zainudin

Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, Zainudin

RIAU1.COM - Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan RI, Zainuddin mengatakan, apa yang dilakukan oleh Pemprov Riau dengan mengikutsertakan para THL sebagai anggota BPJS ketenakerjaan adalah contoh yang baik. 

Dia berharap pemerintah daerah lainnya, termasuk kabupaten/kota bisa melakukan hal yang sama.

"Ini merupakan salah satu komitmen yang diwujudkan dengan aksi nyata. Jadi Pemprov Riau bukan hanya mengimbau perusahaan saja untuk melindungi tenaga kerjanya, tapi Pemprov Riau sudah memulainya dengan mengikut sertakan para THL dalam kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, ini contoh yang baik," kata Zainuddin.

Pernyataan tersebut disampaikan Zainuddin usai menghadiri penyerahkan secara simbolis kartu kepesertaan program BPJS Ketenagakerjaan Tenaga Harian Lepas (THL) Pemprov Riau serta penyerahan santunan kepada ahli waris dan peserta BPJS ketenagakerjaan, di Gedung Daerah.

Kemenaker sebut dia lagi, berharap apa yang dilakukan oleh Pemprov Riau ini bisa menjadi motivasi bagi Pemda yang lain untuk mengikutsertakan para THL menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan.

"Karena manfaatnya kan luar biasa, kita punya lima program, itu lengkap semua perlindungannya, jadi segera ikut dan hubungi kantor ketenagakerjaan atau website kami untuk informasi pendaftarnya," pungkasnya.