DPRD Riau Pertanyakan Alasan Polda Riau Tak Menanggapi Laporan Masyarakat soal Kerumunan Asia Haritage

25 Mei 2021
Mardianto Manan

Mardianto Manan

RIAU1.COM - Anggota DPRD Riau Mardianto Manan ikut menanggapi soal laporan warga yang tidak ditanggapi Polda Riau terkait penegakan hukum kerumunan di Asia Heritage. 

Dikatakannya sebagai penegak hukum seharusnya laporan masyarakat yang masuk hendaknya ditanggapi oleh Polda Riau.

"Ya kita mempertanyakan kenapa tidak ditanggapi sebab idealnya setiap laporan ditanggapi, masak laporan Habib Rizieq diproses masak ini tidak bisa,"kata Mardianto. Selasa 25 Mei 2021.

Jadi untuk itu Ia meminta laporan masyarakat ini disikapi dan ditindaklanjuti dengan baik dan berkeadilan dengan sama-sama di proses oleh Polda Riau

"Memang terjadi kerumunan di Asia Heritage, unsur kerumunan ada. Jadi kita minta disikapi oleh Polda Riau dengan baik jangan sampai tajam kebawah tumpul keatas,"pintanya.

Untuk diketahui warga melaporkan Asia Heritage ke Polda Riau yaitu Suroto SH, warga Rumbai Pesisir. Dia mendatangi 
Ditreskrimum dan Ditreskrimsus Polda Riau keempat kalinya pada Senin 24 Mei 2021 untuk mempertanyakan tindak lanjut atas laporan pelanggaran protokol kesehatan di Asia Heritage. 

Langkah ini dia lakukan atas dasar asas keadilan dalam penegakan hukum dalam kasus Covid-19.

Tapi sayangnya laporannya belum ditindaklanjuti oleh Polda Riau dan malahan belum ada pemeriksaan yang dilakukan Polda Riau terkait laporan tersebut. Sementara masyarakat Riau saat ini menunggu langkah tegas dari Kapolda Riau terkait kerumunan tersebut.