SPAM Durolis untuk Saluran Rumah Dimulai di Rohil

9 April 2021
Saat uji coba SPAM Durolis

Saat uji coba SPAM Durolis

RIAU1.COM - Uji coba Sambungan Rumah (SR) Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Dumai, Rokan Hilir, Bengkalis (Durolis) untuk wilayah pelayanan Kabupaten Rokan Hilir dilakukan di Kantor Camat Rimba Melintang, Kamis 8 April 2021.

"Kebahagiaan dan rasa syukur ini karena adanya peningkatan akses air minum bagi masyarakat Riau khususnya diwilayah yang rawan air minum seperti di kota Dumai Kabupaten Rokan Hilir dan Kabupaten Bengkalis,"kata Gubernur Riau, Syamsuar yang hadir pada kesempatan tersebut.

Air minum, sebut Syamsuar merupakan kebutuhan dasar dan hak seluruh masyarakat yang menjadi tanggungjawab bersama dan perlu mendapatkan perhatian penuh dari pemerintah, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.

"Hak dasar tersebut harus terus diperjuangkan oleh seluruh daerah dengan sungguh-sungguh dengan dukungan pemerintah serta peran stakeholder," ujarnya.

"Kami berharap SPAM Regional Durolis ini dapat segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Riau khususnya di Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai," tuturnya.**