Gemasaba Riau Susun Kepengurusan Periode 2021-2026

Gemasaba Riau Susun Kepengurusan Periode 2021-2026

28 Februari 2021
Pengurus inti Gemasaba Riau Periode 2021-2026

Pengurus inti Gemasaba Riau Periode 2021-2026

RIAU1.COM - Pengurus inti Gerakan Mahasiswa Satu Bangsa (Gemasaba) Provinsi Riau mengadakan pertemuan guna menetapkan Susunan Kepengurusan periode 2021-2026, Jum’at 26 Februari 2021 di Pekanbaru.

Dalam pertemuan yang dihadiri Ketua Gemasaba Riau, Dahri beserta Sekretaris Supriadi dan Bendahara Utari Nelviandi, selain membahas susunan kepengurusan juga tentang rencana program kerja kedepanya. 

"Tujuan daripada Draft Kepengurusan  yang baru ini untuk meminta DPN GEMASABA agar mengeluarkan SK kepengurusan baru agar resmi," kata ketua Gemasaba Riau, Dahri dalam siaran pers yang diterima redaksi, Ahad 28 Februari 2021.

Kemudian, tambah dia, dengan resminya kepengurusan yang dipimpinnya, maka segera bisa berbenah untuk melakukan kegiatan- kegiatan positif demi penyebarluasan Gemasaba khususnya di provinsi Riau.

Loading...

"Dengan terbentuknya kepengurusan Gemasaba secara resmi, saya selaku pimpinan dan sahabat-sahabat kepengurusan, kami yakin akan menciptakan sarang-sarang yang cantik dan berkualitas untuk menciptkan hasil madu-madu lebah yang super untuk bangsa dan negara sesuai dengan selogan kami, mengakar dikampus, bermakan untuk bangsa," ujarnya.

Hasil dari rancangan susunan kepengurusan ini akan diajukan ke Sekretariat DPW PKB Riau, untuk kemudian mendapatkan persetujuan rekomendasi guna pengajuan ke tingkat Dewan Pimpinan Nasional Gemasaba.