Ditanya Tentang Penetapan Direktur SPR, Fuady Noor Malah Blokir Nomor Wartawan

25 Februari 2021
Fuady Noor

Fuady Noor

RIAU1.COM -Fuady Noor yang kini menjabat sebagai direktur PT Sarana Pembangunan Riau (SPR) memilih memblokir nomor kontak wartawan dibanding memberi keterangan mengenai ditetapkanya Ia sebagai direktur di perusahaan plat merah itu.

Tindakan tersebut dilakukan Fuady ketika dikonfirmasi Riau1.com, Senin 25 Februari 2021 siang.

Awalnya Riau 1.com menyampaikan pesan berisi poin-poin konfirmasi terkait ditetapkanya Dia (Fuady.red) sebagai direktur PT SPR dan pesan itu masuk dengan centang dua.

Tapi karna tidak direspon, Fuady dicoba dihubungi beberapa kali tapi sayangnya tidak direspon.

Setelah pesan tersebut masuk di aplikasi whatsapp, beberapa menit kemudian foto profil Fuady tidak lagi muncul di aplikasi pesan. Menurut ketentuan penggunaan whatsapp, kondisi itu terjadi lantaran pengguna whatsapp memblokir nomor telepon lawan bicaranya.

Sosok Fuady Noor saat ini memang menjadi sorotan banyak kalangan pasca dirinya resmi ditunjuk dan ditetapkan sebagai direktur PT Sarana Pembangunan Riau (SPR) oleh gubernur Riau.

Kenapa tidak Fuady Noor tak memiliki background tersendiri sebagai direktur PT SPR, selain itu Dia juga bermasalah saat menjabat Sekretaris Partai Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Nasdem Riau yaitu terlibat politik uang.

Menurut ketua Forum Komunikasi Pemuka Masyarakat Riau (FKPMR) Chaidir orang seperti Fuady ini seharusnya gagal dalam seleksi Dirut SPR. Sebab dalam ujian kemampuan dan kompatutan (UKK) yang dilakukan panitia seleksi (Pansel) calon direktur harus bisa lolos tes kompetensi dan soft skill yang terdiri dari kepribadian, perilaku, tidak bermasalah dan integritas.

"Jika ditemukan tidak berintegritas maka gugur,"ujarnya.

Tapi sayangnya gubernur Riau tetap menunjuk Fuady Noor sebagai direktur PT SPR.