Hasil Hitung Sementara Pilkada Inhu 2020: Rezita Meylani-Junaidi Rachmat Masih Unggul
Ilustrasi
RIAU1.COM - Meski Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Riau mengklaim kemenangan di pemilihan kepala daerah (Pilkada) kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), namun sejauh ini dalam rekap sementara dari situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU)pilkada2020.kpu.go.id, pasangan Rizal Zamzami-Yoghi Sushilo masih tertinggal dari pasangan Rezita Meylani-Junaidi Rachmat.
Dalam pantauan terbaru hingga pukul 09.00, pasangan Rezita-Junaidi unggul sementara dengan perolehan suara 6.723 atau 27,8 persen. Sementara pasangan Rizal Zamzami-Yohgi membuntuti dengan perolehan suara 6.170 atau 25,5 persen.
Perolehan suara sementara tersebut baru 12.05 persen dari total suara. Yang mana baru 123 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari 1021 TPS di kabupaten tersebut.
Untuk diketahui, paslon Rezita Meylani-Junaidi diusung oleh partai Golongan Karya dan Nasional Demokrat, sementara paslon Rizal Zamzami-Yoghi Susilo diusung PKS dan PKB.