Pimpinan DPRD Riau Hardianto Terima Tuntutan Tolak UU Ciptaker Jelang Magrib, Massa Cipayung Plus Langsung Bubarkan Diri

Pimpinan DPRD Riau Hardianto Terima Tuntutan Tolak UU Ciptaker Jelang Magrib, Massa Cipayung Plus Langsung Bubarkan Diri

9 Oktober 2020
Pimpinan DPRD Riau, Hardianto menerima tuntutan massa mahasiswa Cipayung Plus Tolak UU Ciptaker

Pimpinan DPRD Riau, Hardianto menerima tuntutan massa mahasiswa Cipayung Plus Tolak UU Ciptaker

RIAU1.COM - Setelah aksi beberapa jam, menjelang magrib Pimpinan DPRD Riau, Hardianto akhirnya menemui massa mahasiswa Cipayung Plus, Jumat 9 Oktober 2020 petang.

Dalam kesempatan itu, Hardianto menyampaikan, DPRD Riau hanya menerima aspirasi masyarakat yang nanti akan disampaikan kepada Presiden dan DPR RI.

"Seluruh aspirasi buruh, mahasiswa dan masyarakat terkait penolakan Undang-undang Cipta Kerja ini kita terima dan akan disampaikan ke Presiden dan DPR RI," kata Hardianto.

Hal ini kemudian menuai protes dari massa aksi yang mendesak DPRD Riau menyatakan menolak UU Ciptaker ini.

Hardianto pun membacakan surat aspirasi yang akan disampaikan ke Presiden dan DPR RI
yang berisi tuntutan menolak UU Ciptaker.

Dalam kesempatan itu, Hardianto juga menerima tuntutan massa mahasiswa Cipayung Plus yang juga akan disampaikan ke Presiden dan DPR RI.

Pantauan Riau1.com, setelah menyerahkan tuntutan, ratusan massa mahasiswa Cipayung Plus membubarkan diri dengan tertib.