DPTPH Riau Miliki Taman Edukasi Pertanian

6 Oktober 2020
Taman Edukasi

Taman Edukasi

RIAU1.COM - Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura (DPTPH) Provinsi Riau memiliki Taman Edukasi Pertanian Organik. Di dalamnya, ada berbagai macam jenis tanaman yang dapat dimanfaatkan untuk pembelajaran anak dikala libur sekolah akibat pandemi Covid-19.

Taman Edukasi tersebut berlokasi di Jalan  HR Soebrantas, Kecamatan Tampan Pekanbaru. Tepatnya, berada di lingkungan Kantor DPTPH Provinsi Riau. 

Saat memperkenalkan Taman Edukasi tersebut, Selasa 6 Oktober 2020, Gubernur Riau Syamsuar mengatakan bahwa keberadaan Taman Edukasi Pertanian Organik yang dibangun oleh jajarannya itu, tak hanya memberikan manfaat bagi Dinas tersebut. 

Dia juga berharap Taman Edukasi Pertanian Organik DPTPH Riau dapat memberi khazanah pengetahuan bagi kaum milenial tentang dunia pertanian.

"Saya terimakasih kepada bapak ibu yang bisa telah menyiapkan taman edukasi pertanian ini, tentu ini bukan hanya untuk kepentingan bapak-ibu yang ada di dinas. Tapi juga untuk kepentingan masyarakat yang ada di Riau, khususnya kota Pekanbaru," kata Syamsuar.

"Terutama, tentunya bagi anak-anak kita. Ini bis kita promosikan untuk anak-anak kita yang ada di Pekanbaru. Mumpung anak-anak sekarang banyak libur, setidak-tidaknya dia bisa memanfaatkan taman ini. Misalnya belajar mengenal berbagai komoditi yang ditanam yang di tanam di sini," tambah Gubri.

Sebagai gambaran, bila berkunjung ke taman edukasi pertanian organik tersebut, masyakan menemukan berbagai macam komoditi tanaman, mulai dari komoditi sayur-sayuran, tanaman pangan, serta tanaman palawija. 

Tak hanya itu, di taman tersebut juga disediakan berbagai demplot pembelajaran bercocok tanam. Mulai dari pola bercocok tanam konvensional, hidroponik hingga tumpang sari. Bahkan, juga ada pembelajaran terkait pengomposan.

Di taman tersebut, DPTPH Riau juga membangun sejumlah gazebo yang berfungsi untuk naungan, tempat untuk beristirahat maupun diskusi terbatas.