Kepengurusan Ikatan Pelajar Mahasiswa Kandis (IPMAKA) Periode 2020-2021 Dilantik

28 September 2020
Usai pelantikan

Usai pelantikan

RIAU1.COM - Pelantikan Kepengurusan Ikatan Pelajar Mahasiswa Kandis (IPMAKA) Periode 2020-2021 digelar, Ahad 27 September 2020 di Gedung Serbaguna Kecamatan Kandis.

Rian Sudewa yang akan menakhodai organisasi tersebut setahun ke depan menyebutkan akan menjaga  eksistensi organisasi yang dipimpinnya, sebab kata dia, organisasi kemahasiswaan telah menjadi suatu bagian yang tak terpisahkan dari mahasiswa itu sendiri.

"Organisasi kemahasiswaan berperan sebagai sarana pengembangan diri serta perluasan integritas dan bagi mahasiswa," kata dia dalam rilis yang diterima redaksi, Senin 29 September 2020.

Tambah dia, Ikatan Pelajar Mahasiswa Kandis (IPMAKA) tidak dapat terlepas dari para pengurus yang selalu berusaha dan berjuang untuk terus memajukannya ke arah yang lebih baik. Demi meneruskan estafet kepengurusan, maka Ikatan Pelajar Mahasiswa Kandis (IPMAKA) terus beregenerasi setiap tahunnya. 

Pengucapan sumpah dan janji pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Kandis (IPMAKA) periode 2020-2021 yang dipimpin Nurfa Octolita S.E selaku Sekretaris Camat Kecamatan Kandis

"Bagi kepengurusan yang akan datang, agar kelak dapat mengemban amanah dengan baik dan diharapkan setiap pengurus dapat menjadikan organisasi sebagai ladang untuk melatih soft skill yang nantinya akan merubah kepribadian masing-masing individu ke arah yang lebih baik dari sebelumnya," ujar Nurfa dalam amanatnya.

Dipenghujung acara, ditampilkan pula puisi kolosal yang bertemakan “Semangat membara dengan mengingat sejarah” oleh pelajar dan mahasiswa kecamatan Kandis.