Wujudkan Destinasi Pariwisata Internasional, Infrastruktur Pulau Rupat Butuh Perhatian Serius Pemerintah Pusat

28 September 2020
Pulau Rupat

Pulau Rupat

RIAU1.COM - Gubernur Riau Syamsuar mengatakan bahwa Kota Dumai merupakan Pelabuhan Utama Provinsi Riau yang menjadi pintu ekspor dan impor, baik komoditi yang berasal dari Provinsi Riau maupun dari Provinsi tetangga, menuju Selat Malaka, baik itu ke Malaysia, Singapura dan negara lainnya.

"Pelabuhan Dumai juga dikembangkan sebagai pelabuhan penyeberangan antar negara, yaitu dengan akan dioperasionalkannya Ro-Ro Dumai – Malaka," kata Syamsuar akhir pekan lalu.

Sambung dia menjelaskan lebih jauh bahwa dioperasikannya Ro-Ro Dumai Malaka merupakan hasil kesepakatan kerjasama Indonesia – Malaysia – Thailand Growth Triangle (IMT-GT). 

"Dengan beroperasinya Jalan Tol Dumai - Pekanbaru ini, maka akan mampu memperlancar akses ke pelabuhan Dumai, yang pastinya akan memperlancar arus ekspor dan impor, sehingga akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional dan daerah," terang dia.

Di samping itu lanjutnya, jalan Tol Pekanbaru Dumai juga turut dimanfaatkan bagi pembangunan kepariwisataan di Pulau Rupat yang merupakan pulau terluar serta telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat sebagai Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN). 

Tambah dia lagi, pulau tersebut terdapat pantai pasir yang cukup indah sepanjang 24 Kilometer dan langsung berhadapan dengan selat Malaka. 

"Saat ini sudah ada penyeberangan dari Dumai ke Pulau Rupat yang dibangun oleh Pemerintah Provinsi Riau dan beroperasi setiap harinya," ujarnya.

Syamsuar mengharapkan kiranya Presiden RI berkenan memberikan bantuan untuk pembangunan infrastruktur pulau terluar di Pulau Rupat dan pengembangan kepariwisataannya sehingga menjadi destinasi pariwisata internasional.