Usai launching
RIAU1.COM - Gubernur Riau Syamsuar melaunching aplikasi JualBuy.com di Gedung Daerah Balai Serindit, Sabtu 11 Juli 2020.
Melalui acara launching tersebut, Syamsuar berharap aplikasi JualBuy.com dapat memberikan manfaat kepada masyarakat dalam memasarkan produknya.
Apalagi di tengah pandemi saat ini, lanjut dia, banyak kegiatan pelaku usaha yang harus terhenti. Maka dari itu, dengan ikut memasarkan produk di JualBuy.com IKM/UMKM bisa memiliki jangkauan pasar yang luas kembali sehingga produknya makin dikenal.
"Di tengah pandemi saat ini, kita tidak boleh larut dengan keadaan serta kita harus bangkit dan berusaha agar ekonomi tetap berjalan," ujarnya.
Selain pasar online yang ada didaerah lain, anak Riau juga bisa berkarya sendiri yakni dengan lapak online JualBuy.com yang baru saja launching. Untuk itu, ia menyampaikan agar masyarkaat Riau patut berbangga dengan produk sendiri.
Gubri mengajak kepada UMKM yang ada di kabupaten/kota agar bisa berkolaborasi dengan JualBuy.com. Sementara itu, ia juga berharap agar pihak aplikasi anak Riau itu senantiasa memberikan petunjuk dan pengetahuan kepada pelaku pengusaha terutama dalam standarisasi produk yang akan dipasarkan.
Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Provinsi Riau Asrizal menyebutkan penjualan produk IKM/UMKM melalui JualBuy.com bertujuan untuk meningkatkan penjualan produk serta pendapatan bagi pelaku usaha secara online.
"Melalui ini juga akan meningkatkan pemahaman dan pengetahuan pelaku usaha terhadap pemasaran produk secara online," ujarnya.
Pimpinan JualBuy.com, Muhardi mengucapkan terimakasih atas dukungan pemerintah dalam memberi peluang berkarya bagi anak muda di Bumi Melayu, sehingga ia beserta timnya bisa membuat aplikasi pasar online itu dengan lancar.
"Dukungan yang diberikan pemerintah merupakan suatu modal bagi kami anak muda dalam membuat aplilasi ini yang bertujuan untuk memajukan UMKM di Provinsi Riau," tuturnya.**