Hari Ini Nihil Kasus Baru Covid-19 di Riau

27 Juni 2020
Mimi Yuliani Nazir (int)

Mimi Yuliani Nazir (int)

RIAU1.COM - Setelah beberapa hari terakhir di Provinsi Riau terjadi penambahan pasien positif yang cukup tinggi, Sabtu 27 Juni kembali di Bumi Lancang Kuning tidak ada tambahan kasus baru.

Maka per hari ini total kasus positif sebanyak 223. Dengan 223 kasus tersebut, maka 11,3 persen dari pasien dalam pengawasan (PDP) di Provinsi Riau.

"Hari ini tidak ada tambahan kasus positif di provinsi Riau," kata Mimi Yuliani Nazir Kepala Dinas Kesehatan yang juga kordinator kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 provinsi Riau dalam prescon.

Tidak adanya penambahan kasus baru di Provinsi Riau ini tentu kabar baik, pasalnya sepekan terakhir kembali terjadi penambahan kasus positif baru yang sangat signifikan. Sehingga sebagian orang meyakini saat ini sudah bagian dari gelombang kedua pandemi Covid-19.

Adapun daerah kabupaten/kota di Riau yang tinggi tambahan positifnya yakni kota Pekanbaru, kabupaten Indragiri Hilir, dan juga kota Dumai.

Sementara klaster yang cukup menyolok berasal dari klasrer bank BRI Cabang Pekanbaru, klaster pasar tradisional, serta temuan pasien positif di RSUD Puri Husada Tembilahan yang yang mana menyasar tenaga kesehatan.