Ilustrasi (net)
RIAU1.COM - Dengan terus bertambahnya pasien positif Covid-19 yang sembuh di Riau, menempatkan bumi Lancang Kuning ini menjadi provinsi dengan tingkat kesembuhan terbaik kedua di Indonesia.
Kamis 4 Juni kemarin, tercatat ada tiga penambahan pasien yang sembuh, yakni dari kabupaten Indragiri Hilir, kota Dumai dan kabupaten Pelalawan.
Maka dengan demikian, total kasus positif 117 kasus. Dengan rincian 12 dirawat, 99 sehat dan sudah dipulangkan, dan 6 meninggal dunia.
Namun demikian, gugus tugas penanganan Covid-19 Riau berharap masyarakat tidak menyambutnya dengan kegembiraan yang berlebihan, tapi harus disikapi dengan penjagaan diri dan masyarakat yang lebih ketat.
"Angka kesembuhan kita memang tinggi, namun PDP kita yang meninggal dunia juga tinggi. Itu harus jadi perhatian kita semua. Jangan terlena dengan angka-angka. Kewaspadaan kita harus berkali lipat," ujar dr Indra Yovi Jubir Covid-19 Riau, Kamis 4 Juni 2020.
Seperti diberitakan sebelumnya, Riau menempati angka kesembuhan mencapai 82,05 pesrsen dari yang terjangkit positif, berada satu tingkat di bawah provinsi Aceh yang tingkat kesembuhannya mencapai 85,00 persen.